Page 752 - Gabungan
P. 752
"Pasti kami datang! Keluarga Bai benar-benar sedang beruntung
berturut-turut!"
Keesokan harinya pukul 10 pagi, diiringi alunan merdu lagu prosesi
pernikahan, Bai Wenying yang berdandan cantik mengenakan gaun
pengantin putih bersulam halus berjalan berdampingan dengan Yu
Guisheng. Mereka diantar oleh Bai Datou dan Lani melangkah
khidmat memasuki gereja. Tujuh ratus lebih kursi di gereja telah
penuh sesak, bahkan banyak tamu yang harus berdiri di belakang.
Seluruh area gereja bagai lautan bunga.
Mata Bai Wenying berbinar-binar. Jantungnya berdegup kencang.
Saat pernikahan pertamanya dulu, hanya ayahnya yang
menemaninya. Saat itu Wenying masih terlalu muda dan naif.
Perbedaan usia yang mencolok antara mempelai saat itu sempat
menjadi bahan gunjingan orang. Kini, kisahnya dengan pengacara
Zhou Mi telah berlalu bagai mimpi. Di usia 32 tahun, tubuh Wenying
masih terawat baik, terlihat seperti perempuan 24-25 tahun. Dalam-
dalam ia merenungkan pepatah "jodoh pasti bertemu". Ia menyadari
telah berliku-liku dalam mencari cinta, hingga hari ini harus memasuki
gereja untuk kedua kalinya mengucapkan janji suci.
Yu Guisheng tampil gagah dengan setelan jas coklat tua. Hari ini
ia terlihat sangat bersemangat dan penuh wibawa. Berkat olahraga
rutin, tubuh atletisnya kekar bagai baja. Dengan penuh kasih ia
752

