Page 49 - Petunjuk Praktikum PPR Industri Tk.1_15022024
P. 49
B. Perlengkapan Proteksi Radiasi Interna (Alat Pelindung Diri)
Pakaian pelindung
1. Pilih ukuran baju laboratorium yang sesuai. Kencangkan lengan baju
supaya tidak mengganggu pada saat bekerja.
2. Pilih sarung tangan sesuai dengan ukuran tangan.
3. Cek sarung tangan dari kebocoran dengan meniup dan merasakan
kemungkinan ada udara yang keluar.
4. Pelajari penggunaan sarung tangan sesuai dengan prinsip pemakaian
sarung tangan.
Pelindung Pernafasan
1. Pelajari jenis-jenis pelindung pernafasan yang ada di laboratorium.
2. Cek kelayakan masker.
3. Kenakan masker dan rasakan pada posisi nyaman.
Penggunaan Hood
1. Pakai sarung tangan kain.
2. Pakai coverall.
3. Pakai shoecover dengan bagian kaki coverall berada di luar shoecover.
4. Pakai penutup kepala.
5. Pakai masker/hood dan tutupkan bagian kepala coverall.
6. Pakai sarung tangan karet.
7. Rekatkan semua sambungan menggunakan selotip.
8. Untuk melepaskan APD lakukan dengan urutan sebaliknya.
12 | Praktikum Proteksi Radiasi Interna, DPK – BRIN, 2023