Page 45 - Petunjuk Praktikum PPR Industri Tk.1_15022024
P. 45

3.  Pengendalian Pekerja Radiasi : Penggunaan Peralatan Proteksi Radiasi Interna


                    (Alat Pelindung Diri)

                   Penggunaan  alat  pelindung  diri  untuk  pekerja  radiasi  disesuaikan  dengan

                   potensi bahaya, tingkat kontaminasi, dan jenis pekerjaan yang dilakukan pada


                   suatu daerah kerja. Secara umum, alat pelindung diri terdiri dari 2 jenis:

                   a.  Pelindung  pernafasan,  dapat  berupa  half  mask,  full  mask  dan  hood.

                       Pelindung  pernafasan  berfungsi  untuk  mencegah  masuknya  zat  radioaktif

                       melalui pernafasan. Pemilihan pelindung pernafasan harus memperhatikan


                       kadar  radioaktivitas  udara,  Jenis  filter  yang  digunakan  ditentukan

                       berdasarkan  bentuk  zat  radioaktif  sebagai  kontaminan  di  udara  (partikel

                       debu,  gas,  atau  aerosol).  Pada  daerah  kontaminasi  tinggi  dan  tekanan

                       kurang dari 1 atmosfer diperlukan masker dengan air-supply.


                   b.  Pakaian pelindung, dapat berupa sandal atau sepatu laboratorium, penutup

                       sepatu  (shoe  cover),  sarung  tangan,  dan  pakaian  kerja.  Pakaian  pelindung

                       berfungsi untuk mencegah masuknya zat radioaktif melalui kulit


                   •  Pemilihan APD dapat dilihat pada Tabel 2.



















                   8 |                                                            Praktikum Proteksi Radiasi Interna, DPK – BRIN, 2023
   40   41   42   43   44   45   46   47   48   49   50