Page 14 - MATERI AJAR MODUL 3 KB 3- Ni Km Triana Ramadani
P. 14

(2)  Bronkitis
                                           Bronkitis berupa peradangan pada selaput lendir dari saluran
                                      bronkial.Sementara  itu,  pleuritis  adalah  peradangan  pada  pleura,
                                      lapisan  pelindung  yang  membungkus  paru-paru. Laringitis  adalah
                                      pembengkakan di laring,sedangkan sinusitis adalah pembengkakan
                                      pada  sinus  atau  rongga  hidung.Peradangan-peradangan  tersebut
                                      dapat terjadi karena  berbagai  hal, diantaranya karena  infeksi oleh
                                      mikroorganisme.  Peradangan  juga  dapat  terjadikarena  tubuh
                                      merespons  terhadap  zat  atau  benda  asing  yang  masuk  ke
                                      dalamtubuh  sehingga  terjadi  reaksi  alergik.  Gejala-gejala
                                      peradangan  Diunduh  dari  www.mariyadi.com  18  tersebutsecara
                                      umum  adalah  batuk-batuk,  demam,  sulit  menelan,  dan  sakit  di
                                      dada.
                                (3)  Dipteri
                                           Dipteri  adalah  infeksi  pada  saluran  pernapasan  bagian  atas.
                                      Umumnya,  disebabkan  oleh  Corynebacterium  diphterial.  Pada
                                      tingkat  lanjut,penderitanya  dapat  mengalami  kerusakan  selaput
                                      jantung, demam, lumpuh,bahkan meninggal dunia.

                                (4)  SARS
                                           SARS  (Severe  Acute  Respiratory  Syndrome)  adalah  sebuah
                                      penyakit  pernapasanyang  disebabkan  oleh  virus  Coronavirus  dari
                                      ordo  Coronaviridae  .  Virus  ini  dapat  menginfeksi  saluran
                                      pernapasan.  Tanda  gejalanya  berbedabeda  pada  tiap  penderita,
                                      seperti  pusing,  muntah-muntah,  disertai  panastinggi  dan  batuk.  e.
                                      Asma Asma merupakan gangguan pada sistem pernapasan dengan
                                      gejala sukarbernapas. Gangguan asma disebabkan bagian otot polos
                                      pada trakeaberkontraksi sehingga saluran trakea menyempit. Asma
                                      dapat disebabkanalergi atau faktor psikis (emosi).

                                (5)  Emfisema
                                           Emfisema      adalah     peradangan     pada     permukaan
                                      alveolus.Akibatnya,     paru-paru     menggembung        sehingga
                                      mengganggu alveolus dalam mengikat oksigen sehingga penderita
                                      sulit bernapas.
                                (6)  Kanker Paru-paru
                                          Kanker  paru-paru  disebabkan  oleh  kelainan  sel  pada  epitel
                                      bronkial.  Selini  tumbuh  dengan  cepat  membentuk  tumor  ganas.
                                      Kelainan sel ini disebabkan epitel bronkial terlalu sering menerima
                                      bahanbahankarsinogenik     (penyebab    kanker)   yang    banyak
                                      terkandung di dalamrokok yang dihisap penderita.










                                                           11
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19