Page 18 - MATERI AJAR MODUL 3 KB 3- Ni Km Triana Ramadani
P. 18
Gambar 09. Faring dan Esofagus
Sumber : http://duniaet.blogspot.com/2017/10/organ-organ-
pencernaan-dan-fungsinya.html
3. Lambung
Bentuk Lambung manusia menyerupai kantung yang mampu
menampung bahan makanan kurang lebih 2 liter. Makanan masuk ke
lambung melalui sfinkter kardiakyang merupakan otot melingkar antara
esofagus dan lambung. Otot tersebut akan menutup ketika tidak ada
makanan yang masuk ke lambung. Lambung dibagi menjadi tiga bagian,
yaitu:
a) kardiak, bagian lambung yang berada di bagian atas, dekat hati;
b) fundus, bagian lambung yang membulat berada di tengah;
c) pilorus, bagian ujung lambung yang berada di dekat usus halus.
Gambar 10. Lambung
Sumber : https://www.ruangbiologi.co.id/bagian-bagian-lambung/
Di lambung makanan dapat dicerna secara mekanik. Lambung
mempuyai tiga lapis otot halus yang tersusun memanjang (bagian luar),
melingkar (bagian tengah), dan miring (bagian dalam). Kontraksi dinding
lambung akan menghasilkan gerakan peristaltik yang menghancurkan
15