Page 29 - BUKHO GPI PAPUA (EDISI MARET - MEI 2024) - Ipen Anon
P. 29

MATERI KHOTBAH
                                            MINGGU PRA PASKAH VII
                                              MINGGU, 24 MARET 2024

               TEMA                  : BELAS KASIHAN KRISTUS
               TAHUN LITURGI       : PRA PASKAH IV
               WARNA LITURGIS    : UNGU BERLOGO ANAK DOMBA & DAUN PALEM
               BACAAN                : YOHANES 19 : 1 – 16a (Fokus ayat 10 – 11)


               1.  PENGANTAR

                       Setiap  masalah  atau  kasus  yang  ditangani  oleh  pengadilan,
               membutuhkan  bukti-bukti  dan  para  saksi  yang  kuat  guna    penyelesaian

               permasalahan.  Setiap  penyelesaian  masalah  dilakukan  dengan  prosedur

               yang  berlaku  sesuai  dengan  keputusan  pengadilan.  Tujuannya  ialah,  agar

               Keputusan sidang yang diputuskan oleh pengadilan tidak berat sebelah, yang

               merugikan orang. Keputusan yang adil, harus diambil berdasarkan bukti dan
               saksi  yang  valid,  sehingga  pihak  korban  maupun  pihak  yang  melakukan

               tindak  kejahatan  tidak  dirugikan.    Intinya,  dalam  peradilan,  keadilan  harus

               dijunjung  tinggi.  Walau  pun  harus  diakui,  masih  banyak  ketimpangan,
               ketidakadilan dalam proses hukum. Hal ini dapat kita saksikan pada bagian

               teks  bacaan  Yohanes  19:1-16a,  mengisahkan  tentang  proses  akhir  dari

               perjalanan Yesus ketika diadili dihadapan para imam besar dan para petinggi

               bangsa Yahudi.


               2.  KAJIAN TEKS

                       Sebelum Yesus dihukum mati, Ia telah menjalankan proses peradilan di

               hadapan para imam besar, dan Pilatus yang berkuasa saat itu. dapat dilihat
               pada Yohanes pasal 18.

             a. Pilatus  memerintahkan  supaya  Yesus  disesah  layaknya  seorang  penjahat,

               Pilatus ketika melihat begitu murkanya orang-orang itu dank arena kecewa

               dengan  kegagalan  upanya  untuk  mencoba  mencoba  membujuk  mereka

               supaya melepaskan Yesus. Mengambil Yesus dan menyesah dia, yang berarti
               ia menyuruh orang-orang bawahanya supaya melakukan hal itu.  tujuan dari

               dia  mengambil  Yesus  dan  menyesah  dia  supaya  tampak  jelas  bahwa


                                                 BULETIN KHOTBAH MINGGU GPI PAPUA (EDISI MARET – MEI 2024)  29
   24   25   26   27   28   29   30   31   32   33   34