Page 171 - Buku Murid Bahasa Indonesia untuk SD_MI Kelas IV (Edisi Revisi) - Fase B
P. 171

Membaca




                  Bacalah cerita “Kerja Sama yang Baik” di bawah ini dengan  nyaring secara
                  bergantian!

                                             Kerja Sama yang Baik

                  “Lunpia … lunpia …,” teriak A Joe siang itu. Dia tak peduli kaki telanjangnya
                  kepanasan. “Huh, mengapa tak ada seorang pun yang mau membeli lunpiaku?”

                  keluh A Joe. Dari kemarin, dia berjalan kaki keliling Kampung Melayu men-
                  jajakan  lunpia.  Namun,  ketika orang-orang bertanya  apa  yang dijualnya,
                  mereka pun pergi begitu saja.

                      “Jangan-jangan  lunpia buatanku tidak enak?  Ah, tetapi  orang-orang di
                  Pecinan suka,” pikir A Joe masih penasaran. Dia tak mau hanya berjualan di

                  Pecinan. A Joe ingin lunpianya laris dan bisa dinikmati semua orang.



















































                                                                                     Bab 7 | Asal-Usul  161
   166   167   168   169   170   171   172   173   174   175   176