Page 149 - Kristen-BG-KLS-VI
P. 149

umat-Nya untuk bertobat dan hidup sebagai anak-anak yang taat
                    kepada perintah-perintah-Nya.
                        Guru mengingatkan peserta didik tentang berbagai godaan dan
                    tantangan duniawi yang dapat membuat mereka jatuh di dalam dosa.
                    Namun, sebagai makhluk yang lemah dan penuh dosa, peserta didik
                    sering kali melakukan kesalahan dan dosa. Peserta didik dipanggil
                    untuk  secara  jujur  mengakui  kesalahan  dan  keberdosaan  mereka
                    dengan bertobat dan belajar untuk lebih taat dan setia melakukan
                    perintah Tuhan.





                                                D. Refleksi




                    Guru bertanya kepada peserta didik mengenai pesan atau refleksi
                    yang mereka dapatkan setelah mempelajari Kisah Para Rasul 9:1–
                    19a tentang pemimpin yang bertobat.






                                               E. Penilaian




                    Guru  menugaskan  peserta  didik  untuk  mengerjakan  beberapa
                    tugas  sebagaimana  yang  tertulis  di  Buku  Siswa.  Panduan  untuk
                    mengerjakan tugas tersebut antara lain sebagai berikut.

                    1.  Menulis secara singkat kisah pertobatan Saulus.
                    2.  Menjelaskan secara singkat perintah Tuhan kepada Ananias.
                    3.  Menulis  secara  singkat  pengalaman  peserta  didik  ketika
                        melakukan pertobatan dan tantangan-tantangan yang dihadapi.
                        Guru  diberi  kebebasan  untuk  memberi  penilaian  kepada  hasil
                    pekerjaan peserta didik.
                        Berikut ini adalah alternatif panduan penilaian dalam menjawab
                    pertanyaan-pertanyaan tersebut.




                                Petunjuk Khusus | Pelajaran 7 | Aku Menyesal dan Bertobat | 131
   144   145   146   147   148   149   150   151   152   153   154