Page 62 - Kristen-BG-KLS-VI
P. 62

Setibanya di Yerusalem, Nehemia menghabiskan beberapa hari
                 untuk mengamati dan menilai kerusakan tembok kota Yerusalem.
                 Nehemia  lalu  merencanakan  proses  dan  strategi  pembangunan
                 tembok kota tersebut. Nehemia memiliki visi dan dia membagikan
                 visinya dengan penuh antusias sehingga memberi inspirasi kepada
                 para  pemimpin  Yerusalem  untuk  membangun  kembali  tembok
                 tersebut.  Rencana  Nehemia  tidak  sepenuhnya  berjalan  mulus
                 karena  Sanbalat  dan  Tobia  menganggap  pekerjaan  Nehemia
                 tersebut bertujuan untuk memberontak dan melawan raja. Mereka
                 juga  mencemooh  Nehemia  dan  mengatakan  bahwa  tembok  kota
                 tersebut  tidak bisa  dibangun  karena  kerusakannya  sudah  sangat
                 parah. Nehemia tidak mengatakan kepada mereka bahwa ia sudah
                 mendapat izin dari raja. Dengan tenangnya Nehemia mengatakan
                 bahwa ia sudah mendapat persetujuan dari Allah dan baginya itu
                 sudah  cukup.  Nehemia  tidak  patah  semangat  meskipun  ada  aral
                 melintang yang mesti dihadapi, baik dari sesama manusia maupun
                 dari hal-hal yang terkait dengan kebutuhan logistik.
                     Kisah Nehemia mengajarkan kita untuk peduli terhadap situasi
                 yang  terjadi di negeri  kita, Indonesia.  Kita  bisa  menunjukkan
                 kepedulian  melalui  berbagai  hal,  misalnya  belajar  dengan  baik,
                 menolong  orang  yang  membutuhkan,  ikut  serta  dalam  kegiatan
                 kerja bakti yang diadakan di lingkungan tempat tinggal, mendoakan
                 pemerintah, dan sebagainya. Seperti iman dan keyakinan Nehemia
                 kepada Allah, yakinlah bahwa Allah selalu ada. Ia selalu mendengar
                 doa-doa  kita  dan  mengabulkannya  sesuai  dengan  kehendak-Nya.
                 Allah  berkarya  melalui  Nehemia,  Allah  juga  berkarya  melalui  diri
                 kita dan masyarakat Indonesia.



                 IV. Kegiatan Pembelajaran

                 Topik pada pelajaran 1 dapat diajarkan dalam satu atau dua kali
                 pertemuan.  Guru  dapat  menyesuaikan  pembagian  pelajaran  ini
                 sesuai  dengan  waktu  mengajar,  rencana  pembelajaran,  kondisi
                 sekolah,  dan  tingkat  kemampuan  peserta  didik.  Guru  diberi
                 kebebasan  untuk  mengembangkan  uraian  materi  dan  kegiatan
                 pembelajaran  secara  kreatif.  Semua  kegiatan  yang  ditugaskan


                 44     | Buku Panduan Guru Pendidikan Agama Kristen dan Budi Pekerti untuk SD Kelas VI
   57   58   59   60   61   62   63   64   65   66   67