Page 16 - Buku Ajar Pengembangan Instrumen Sikap, Minat dan Persepsi
P. 16

      Berbagai teknik dan metode untuk mengungkap sikap manusia dan memberikan interpretasi telah dikembangkan oleh para pakar pendidikan dan psikologi. Upaya pengukuran sikap pertama kali didorong oleh artikel berjudul Attitudes Can Be Measured yang ditulis oleh Louis Thurstone pada tahun 1928 (Azwar, 2013). Berikut adalah beberapa metode yang diungkapkan.
a. Pengamatan perilaku - Metode ini dilakukan untuk mengetahui sikap seseorang terhadap sesuatu. Hal itu dilakukan dengan memperhatikan perilaku siswa karena perilaku merupakan salah satu indikator sikap individu. Akan tetapi, perilaku dapat menjadi indikator sikap yang baik jika sikap berada pada posisi ekstrim, sehingga perilaku yang diamati berpeluang menjadi indikator sikap dalam konteks tertentu.
b. Tanyalangsung-Seseorangakansecaraterbukamengungkapkan pendapat dan jawaban yang benar ketika dia berada dalam situasi dan kondisi tanpa tekanan dan tanpa rasa takut, dan tidak ada manfaatnya untuk mengatakan sebaliknya. Metode ini akan menghasilkan pengukuran yang valid hanya jika situasi dan kondisi memungkinkan kebebasan berpendapat tanpa tekanan psikologis atau fisik.
c. Pengungkapan langsung - Metode ini dilakukan secara tertulis yang dapat dilakukan dengan menggunakan item tunggal atau ganda (Fishbein & Ajzen, 1975). Prosedur pengungkapan langsung menggunakan item tunggal dengan meminta responden untuk menjawab pernyataan sikap tertulis dengan menunjukkan persetujuan atau ketidaksetujuan tanpa memberikan identitasnya. Masalah utama dalam menggunakan item tunggal adalah masalah
11
   





























































































   14   15   16   17   18