Page 13 - TEKNOLOGI MATERIAL DAN MEKANIK
P. 13
Gambar 1.4. Tabel periodik dari unsur-unsur di alam dan buatan
Unsur yang ada dialam dapat diklasifikasikan dengan berbagai cara. Unsur dapat diklasifikasi
berdasarkan sifatnya, yaitu logam dan non-logam. Diklasifikasikan sebagai logam karena
unsur tersebut akan berbentuk padat pada suhu ruangan (kecuali merkuri), ulet dan bersifat
penghantar listrik yang baik. Sedangkan unsur non-logam berbentuk padat, cair ataupun gas
pada suhu ruangan, bukan penghantar listrik yang baik dan padatannya bersifat getas. Secara
kimia unsur di klasifikasi dalam table periodik dan disusun berdasarkan kesamaan sifatnya
dan berdasarkan jumlah protonnya.
3. Senyawa
Senyawa adalah zat yang terbentuk ketika dua atau lebih unsur secara kimiawi bergabung.
Contoh dari senyawa adalah air, garam, dan gula. Ketika unsur-unsur saling bergabung, atom
dari unsur-unsur tersebut kehilangan sifatnya masing-masing dan memiliki sifat yang
berbeda dari unsur-unsur yang menyusunnya. Rumus kimia digunakan senyawa. Huruf,
angka, dan simbol yang digunakan untuk mewakili unsur dan jumlah unsur dalam masing-
masing senyawa.
3