Page 9 - E-BOOK SEL (Endah Sefitri, S.Pd)
P. 9
Biologi Sel
2. Lemak (Lipid)
Tersusun atas unsur C, H dan O, lemak memiliki beberapa fungsi umum :
Membentuk membran sel bersama protein dan karbohidrat
Mengatur peredaran lemak
Sumber energi cadangan bagi sel
Senyawa utama yang membentuk lemak adalah asam lemak dan gliserol.
Beberapa diantaranya juga ada asam lemak, malam, sterol, vitamin-vitamin yang larut
di dalam lemak (A, D, E dan K), monogliserida, digliserida, trigliserida, fosfolipid,
glikolipid, terpenoid dan lainnya.
3. Protein
Protein tersusun atas C, H, O, P dan S. Protein merupakan komponen pembentuk
sel dan bagian-bagiannya. Beberapa peran atau fungsi yang penting dari protein :
Membentuk organel sel (ribosom, mitokondria, kromosom dan lain-lain)
Membentuk selaput sel
Membangun dan mengganti jaringan yang aus
Membentuk senyawa lain (lipoprotein, nucleoprotein)
Enzim (koenzim dan apoenzim)
Hormone
Asam nukleat
Protein disintesis di dalam tubuh melalui sebuah proses sintesis protein dimana
asam-asam amino tertentu akan disusun membentuk rangkaian polipeptida.
4. Asam Nukleat
Asam nukleat terdiri atas 2 macam yaitu deoksiribonukleat (DNA) dan asam
ribonukleat (RNA). DNA dan RNA merupakan materi genetik sel. Apakah fungsi materi
genetik? Ada dua fungsi utama materi genetik :
Mengontrol aktivitas sel
Membawa informasi genetik
8