Page 121 - GRC-BOOK-NEW2
P. 121

gCg assessment





            7.  Pedoman Pelaksanaan Corporate Governance (5%)
               Formula perhitungan skor =
               (Total Skor: Skor Maksimal yang Mungkin Diperoleh) X 15%

            Masing-masing topik, memiliki sejumlah pertanyaan  yang harus dijawab secara
            objektif dengan cara memperhatikan beberapa hal, berikut ini:

            1.  Pertanyaan-pertanyaan dalam kuesioner/checklist KNKG tidak hanya ditujukan
               untuk memperoleh jawaban “ya” atau “tidak, tetapi menekankan pada proses
               implementasi governansi di suatu perusahaan.
            2.  Penilaiannya merupakan penilaian mandiri, sehingga hasil assessment sangat
               tergantung pada pengetahuan, pengalaman dan objektivitas para pihak yang
               bertanggung jawab untuk mengisi kuisioner dan/atau penilaian dan/atau
               penetapan/perhitungan yang telah disediakan;
            3.  Jawaban pertanyaan-pertanyaan dalam kuesioner tersebut, baik pertanyaan
               dikotomi, maupun pertanyaan diskrit, memiliki nilai dengan interval 0 sampai
               10 yang menunjukkan seberapa jauh tingkat kedalaman implementasi setiap
               indikator governansi suatu perusahaan.

            Bagaimana cara penentuan/penetapan skornya? Agar lebih jelas gambaran
            aplikasinya, mari kita ambil satu contoh untuk topik “Nilai Perusahaan” sesuai
            checklist pada box 1.8. Langkah-langkahnya, adalah:

            1.  Pertama, harus dihitung terlebih dahulu skor maksimal yang mungkin
               diperoleh sebagaimana formula yang telah dijelaskan di atas. Bagaimana
               mendapatkannya?, berikut penjelasannya:
               •  Seperti yang dapat dilihat pada kuesioner/checklist, topik “Nilai Perusahaan”,
                  terdiri dari 9 (Sembilan) pertanyaan yang digunakan untuk mengukur
                  implementasi GCG yang dilandasi integritas yang tinggi sehingga diperlukan
                  pedoman perilaku (code of conduct) sebagai acuan bagi organ perusahaan
                  dan seluruh jajarannya dalam menerapkan nilai-nilai dan etika bisnis sehingga
                  menjadi bagian budaya perusahaan. Ke-9 pertanyaan-pertanyaan dimaksud
                  harus diberikan penilaian yang sesuai dengan ketentuan, yaitu pertanyaan
                  dikotomi  dijawab  dengan  “ya”  atau  “Tidak”  dan  pertanyaan  diskrit  dinilai
                  dalam range 1 – 10 sesuai tingkat kedalaman implementasi yang dilaksanakan
                  perusahaan.
               •  Untuk mendapatkan skor maksimal yang mungkin diperoleh maka semua
                  pertanyaan dikotomi (sebanyak 2 pertanyaan) harus dijawab “ya” dan
                  semua pertanyaan diskrit (sebanyak 7 pertanyaan) harus dinilai 10. Dengan
                  mengalikan jumlah pertanyaan diskrit (7 pertanyaan) dengan nilai maksimal
                  (nilai  10)  maka  didapatlah  skor  maksimal  yang  mungkin  diperoleh,  yaitu
                  sebesar 70 poin (7 X 10).






                                                      The Fundamentals of GRC    95
   116   117   118   119   120   121   122   123   124   125   126