Page 48 - E-Module untuk Guru
P. 48

Gambar 14. Perkembangan Janin
                Sumber: Urry et al, 2020

                   Selama trisemester ketiga, janin tumbuh menjadi
               berat sekitar 3-4 kg dan panjang 50 cm. Akhir pada

               trisemester  ini  adalah  proses  persalinan,  yakni
               serangkaian gerakan kontraksi uterus yang kuat dan
               berirama  dalam  mendorong  janin  dan  plasenta

               keluar tubuh. Persalinan  biasanya  terdiri  dari  tiga
               tahapan,  yaitu  penipisan  dan  pembukaan/pelebaran
               serviks,  persalinan  bayi  dari  rahim  keluar  melalui
               vagina, dan keluarnya plasenta (Gambar 15) . Bayi
               yang baru lahir akan menerima nutrisi dari berupa

               air  susu  ibu  (ASI).  ASI  keluar  merupakan  suatu
               tanggapan dari proses menyusu dari bayi baru lahir
               dan  perubahan  konsentrasi  estradiol  setelah  lahir,

               dimana  hipotalamus  akan  memberikan  sinyal
               anterior  untuk  mensekresikan  prolaktin  yang
               merangsang kelenjar susu untuk menghasilkan ASI
               (Urry et al, 2020).

                                                                                Gambar 15. Proses Persalinan
                                                                                Sumber : Urry et al, 2020








                                                          43
   43   44   45   46   47   48   49   50   51   52   53