Page 40 - 11
P. 40
40 city hunter
Menjelajahi Kota Jambi
Danau Kaco
Danau Kaco merupakan danau yang
terletak di Kabupaten Kerinci, Jambi. Tepatnya
di Desa Lempur, Kecamatan Gunung Raya. Da-
nau ini berada di kawasan Taman Nasional Ker-
inci Seblat yang merupakan situs warisan UN-
ESCO. Danau ini memiliki luas sekitar 90 meter
persegi dan memiliki kedalaman yang belum
diketahui.
Air Terjun Telun Berasap
Setelah menikmati cita rasa Teh Kayu
Aro ditemani panorama perkebunan maka
berikutnya Anda dapat menjemput keindahan
lain di Kabupaten Kerinci, yaitu Air Terjun Telun
Berasap.
Air terjun ini berlokasi di Desa Telun
Berasap, Kecamatan Kayu Aro, Kabupaten Ker-
inci, Provinsi Jambi. Keberadaan air terjun nan
cantik ini akan begitu memberi kesan menda-
lam karena berada di antara rerimbun hijau Ta-
man Nasional Kerinci Seblat.
Air Terjun Telun Berasap ditutupi lebatnya
pepohonan dengan suara gemuruh air menghan-
tam bebatuan terjal akan terdengar dari ke-
jauhan sebelum Anda berada di hadapannya.
Air terjun ini mengalir melalui tebing-
tebing terjal dengan ketinggian sekira 50 me-
ter. Kubikan air mengalir melalui formasi beba-
tuan di mana sumbernya dari aliran air sungai
yang berhulu di Danau Gunung Tujuh.
Air Terjun Kolam Jodoh
Kabupaten Merangin, Provinsi Jambi.
Di sini terdapat air terjun yang konon dapat
melancarkan jodoh bagi para pengunjungnya.
Destinasi wisata alam tersebut berna-

