Page 5 - lks bu nanik_merged
P. 5

B.  Konsep Esensial Geografi dan Contoh Terapannya

                     Lingkungan Sekitar








               Apa yang dapat Anda simpulkan dari kedua gambar di atas? Daerah pegunungan dan daerah pantai sama-
               sama  dapat  difungsikan  sebagai  tempat  rekreasi.  Meskipun  demikian,  antara  daerah  pegunungan  dan
               daerah  pantai  mempunyai  fungsi  yang  berbeda.  Fungsi  masing-masing  wilayah  dapat  dijelaskan  melalui
               konsep esensial geografi.
                     Memahami Teks
               llmu geografi memiliki sepuluh metode atau konsep esensial/dasar yaitu sebagai berikut.
               1.  Konsep Lokasi
                        Konsep  lokasi  menjadi  ciri  khusus  ilmu  pengetahuan  geografi.  Secara  pokok,  konsep  lokasi
                   dibedakan menjadi dua, yaitu sebagai berikut.
                   a.  Lokasi absolut, lokasi ini menunjukkan letak yang tetap terhadap sistem grid atau koordinat. Untuk
                       menentukan lokasi ini harus menggunakan letak secara astronomis yaitu berdasarkangaris lintang
                       dan  garis  bujur.  Lokasi  absolut  bersifat  tetap  dan  tidak  berubah.  Selama  standar  penghitungan
                       astronomis masih digunakan, titik lokasi tersebut tidak akan berubah.
                   b.  Lokasi relatif, sering disebut dengan letak geografis. Lokasi relatif sifatnya berubah-ubah dan sangat
                       berkaitan dengan keadaan sekitarnya.
                        Dalam  konsep  lokasi,  suatu  tempat  di  permukaan  bumi  akan  mempunyai  nilai  tinggi  apabila
                    dihubungkan  dengan  kondisi  sosial  yang  baik.  Sebagai  contoh,  nilai  atau  harga  lahan  untuk
                    permukiman akan mahal jika berada pada lokasi yang strategis.
               2.  Konsep Jarak
                        Jarak dapat dinyatakan sebagai jarak tempuh, baik yang berkaitan dengan waktu perjalanan yang
                   diperlukan  maupun  dengan  satuan  biaya  angkutan.  Adanya  jarak  akan  berpengaruh  terhadap  faktor
                   lainnya. Sebagai contoh, hasil-hasil perkebunan harganya akan semakin mahal jika dijual ke daerah yang
                   lebih jauh serta membutuhkan biaya transportasi yang banyak.
                        Jarak  sebagai  konsep  geografi  memiliki  arti  penting  dalam  kehidupan  sosial,  ekonomi, maupun
                   kepentingan  pertahanan.  Jarak  mempunyai  faktor  pembatas  yang  bersifat  alami,  meskipun  arti
                   pentingnya  bersifat  relatif  sejalan  dengan  kemajuan  kehidupan  dan  teknologi.  Jarak  berkaitan  erat
                   dengan lokasi dan upaya pemenuhan kebutuhan atau keperluan pokok kehidupan, seperti air, tanah
                   yang  subur,  dan  pusat  pelayanan.  Sejalan  dengan  kemajuan  teknologi  serta  upaya  efisiensi,  jarak
                   tempuh dan biaya  angkutan  antara dua  tempat yang berjauhan  akan berubah dari waktu ke waktu.
                   Jarak yang semula ditempuh berhari-hari dengan berjalan kaki, dapat ditempuh dalam waktu beberapa
                   jam dengan kendaraan bermotor, kereta api, dan selanjutnya ditempuh dalam waktu beberapa menit
                   menggunakan kapal terbang.
               3.  Konsep Keterjangkauan
                   Keterjangkauan berkaitan dengan kondisi medan atau ada tidaknya sarana angkutan dan komunikasi
                   yang dapat dipakai sehingga keterjangkauan tidak selalu berkaitan dengan jarak. Sebagai contoh, suatu
                   tempat  dapat  dikatakan  terasing  atau  terisolasi  jika  tempat  tersebut  sulit  dijangkau  (dengan  sarana
                   komunikasi  atau  angkutan)  dari  tempat  lain.  Wilayah  yang  bentuk  morfologinya  berupa  rangkaian
                   pegunungan  tinggi,  hutan  lebat,  rawa-rawa,  atau  gurun  pasir  yang  luas  merupakan  penyebab  suatu
                   tempat  kurang  dapat  dijangkau  dari  tempat  lain.  Keterjangkauan  umumnya  berkaitan  dengan
                   perekonomian  dan  perkembangan  teknologi.  Tempat  yang  keterjangkauannya  sangat  rendah  sulit
                   mencapai kemajuan dan mengembangkan perekonomiannya.




                       GEOGRAFI KELAS X
                                                                                                               4
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10