Page 12 - Mata Pelajaran
P. 12

Serikat bersama negara-negara Eropa Barat. Adapun aliansi bentukan Uni
                         Soviet  adalah  Pakta  Warsawa,  yaitu  pertahanan  Uni  Soviet  bersama
                         negara- negara Eropa Timur,
                       Balance  of  Power  Policy  mengakibatkan  munculnya  politik  aliansi  yang
                         berdasarkan atas kemauan bersama (Collective Security) misalnya adanya
                         METO (middle eastern treaty organiszation) dan SEATO (south east asian
                         treaty organization)
                       Berakhirnya  Perang  Dunia  II  membawa  dampak  jatuhnya  imperialis.
                         Jatuhnya  imperialisme  ini  membawa  dampak  menguatnya  semangat
                         nasionalisme  di  wilayah  Asia  dan  Afrika  untuk  melepaskan  diri  dari
                         cengkeraman negara Asing.
                    Bidang Ekonomi
                        Setelah Perang Dunia II berakhir, keadaan Eropa sangat kacau dan semakin
                    parah,  sehingga  Eropa  tenggelam  dalam  kesengsaraan  dan  penderitaan.
                    Amerika  Serikat  muncul  sebagai  kreditor  bagi  seluruh  dunia,  terutama  Eropa.
                    Amerika  Serikat  menyadari  bahwa  Wilayah  Eropa  yang  rusak  akan  mudah
                    dicengkeram  oleh  pihak  komunis,  oleh  karena  itu  harus  dibantu.  Berkaitan
                    dengan itu ada beberapa lembaga donatur diantaranya
                      Thruman  Doctrin  (1947),  lembaga  ini  membantu  pertumbuhan  ekonomi
                        Yunani dan Turki
                      Marshall  Plan  (1947),  lembaga  ini  memberi  bantuan  ekonomi  dan  militer
                        untuk  membangun  kembali  ekonomi  atas  rencana  yang  terlebih  dahulu
                        dibuat oleh negara-negara Eropa dan disetujui oleh Amerika Serikat.
                      Point  Four  Thruman,  lembaga  ini  memberikan  bantuan  kepada  negara-
                        negara yang masih terbelakang di Asia dalam bentuk bantuan ekonomi dan
                        militer (Mutual Security Act=MSA)

                    Bidang Sosial
                        Reaksi  yang  muncul  dalam  bentuk  kerja  sama  bangsa-bangsa  di  dunia,
                    salah satunya dengan berlatar belakang dari akibat perang mendorong mereka
                    mendirikan United Nation Relief Rehabilitation Administration (UNRRA) dengan
                    membantu ,masyarakat yang menderita dalam bentuk :
                      Memberi makan orang-orang terlantar
                      Mengurus  pengungsi-pengungsi  dan  menyatukan  anggota  keluarga  yang
                       terpisah akibat perang
                      Mendirikan rumah sakit dan balai pengobatan
                      Mengerjakan kembali tanah-tanah yang rusak

                        Di  sisi  lain,  kesengsaraan  yang  berkepanjangan  akibat  Perang  Dunia  II
                    mendorong  manusia  untuk  mewujudkan  dan  menciptakan  perdamaian  abadi.
                    Niat ini semakin kuat setelah Liga Bangsa-Bangsa gagal dalam usaha mencari
                    perdamaian.  Sehingga  memunculkan  tekad  untuk  membentuk  lembaga
                    internasional yang berwibawa dalam melakukan perdamaian, yaitu Perserikatan
                    Bangsa-Bangsa (PBB) pada tahun 1945. Adapun para pelopor pendiri PBB ialah



                                                           11
   7   8   9   10   11   12   13   14   15