Page 14 - Mata Pelajaran
P. 14
Meninggalnya Hitler serta menyerahnya pasukan Jerman di Austria tidak
membuat Laksamana Doenitz segera menyerah. Setelah seluruh Berlin diserbu oleh
pasukan Sekutu, Jenderal Doenitz menyerah tanpa syarat pada tanggal 7 Mei 1945
kepada Sekutu. Dengan penyerahan pasukan Jerman ini, Perang Dunia II di Eropa
berakhir.
EVALUASI
SOAL PILIHAN GANDA
1. Perhatikan peta berikut ini!
Pada bulan Juni 1940 Perancis jatuh ke tangan Jerman. Pada peta di atas,
negara Perancis ditunjukkan angka …
a. I b. II c. III d. IV
2. Perang Asia Timur Raya ( Perang Pasifik) diawali dengan peristiwa …
a. Direbutnya kepulauan Marshall di Pasifik
b. Direbutnyakepulauan Solomon oleh Jepang
c. Pemboman Pearl Harbour oleh Jepang
d. Penyerbuan Jepang atas Manchuria
SOAL URAIAN
3. Sebutkan 3 sebab umum terjadinya Perang Dunia II!
4. Apa Sebab khusus terjadinya Perang Dunia II?
5. Sebutkan masing-masing 3 negara yang tergabung dalam blok sentral dan
blok sekutu dalam Perang Dunia II !
6. Jelaskan secara singkat kronologi Perang Dunia II di Asia Pasifik!
7. Deskripsikan pengaruh PD II terhadap perkembangan Politik dunia
13