Page 13 - PERATURAN KEPEGAWAIAN SDMP 2021-2022
P. 13

3.  Surat peringatan III diberikan kepada pegawai karena:
                          a.  Telah diberikan Surat Peringatan II dan dalam masa berlaku Surat Peringatan
                              II tersebut guru tidak mengindahkan ataupun melakukan pelanggaran.
                          b.  Tidak masuk kerja tanpa keterangan selama 6 hari dalam satu bulan.
                          c.  Guru yang melakukan pelanggaran berat.
                          d.  Setelah menerima Surat Peringatan III, maka diikuti oleh penjatuhan sanksi
                              dan  yang  bersangkutan  harus  membuat  Surat  Pernyataan  pengakuan
                              kesalahan dan janji untuk tidak mengulangi pelanggaran.
                          e.  Jika  pegawai  yang  mendapatkan  Surat  Peringatan  III  karena  melakukan
                              pelanggaran  yang  dinilai  tidak  bisa  ditolelir,  maka  dapat  diikuti  dengan
                              pemutusan hubungan kerja.

                   Penjatuhan Sanksi
                   Penjatuhan  sanksi  dilakukan  kepada  pegawai  yang  terbukti  secara  sah  melanggar
                   peraturan. Adapun ketentuannya adalah sebagai berikut:
                   1.  Pelanggaran Ringan
                          a.  Teguran lisan
                          b.  Surat Peringatan
                   2.  Pelanggaran Sedang
                          a.  Penundaan kenaikan gaji berkala.
                          b.  Penurunan gaji sebesar satu kali gaji berkala untuk paling lama satu tahun.
                          c.  Penundaan kenaikan pangkat.
                   3.  Pelanggaran Berat
                          a.  Penurunan pangkat yang setingkat lebih rendah untuk paling lama satu tahun.
                          b.  Pemberhentian dengan hormat tidak atas permintaan sendiri sebagai pegawai.
                          c.  Pemberhentian tidak dengan hormat sebagai pegawai.

               PENUTUP
                      1.  Peraturan Sekolah ini disampaikan kepada semua guru/karyawan.
                      2.   Sekolah dapat mengadakan perubahan, penambahan maupun pengurangan
                          terhadapperaturan ini bila dianggap perlu, sekurang-kurangnya 2 (dua) tahun
                          sekali.
                      3.   Perubahan dilakukan oleh Kepala Sekolah dan Pesyarikatan dengan
                          memperhatikan aspirasi yang ada di lingkungan karyawan, kondisi
                          Sekolah serta ketentuan peraturan perundangan yangberlaku.
                      4.   Pelaksanaan teknis dan hal-hal lain yang belum diatur dalam peraturan ini
                          akandiatur tersendiri dengan keputusan Kepala Sekolah/Pesyarikatan.
                      5.  Peraturan Sekolah ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.
                      6.  Hal-hal yang belum diatur atau tercantum dalam ketentuan di atas akan diatur
                          kemudian.

                                                                                       Prambanan, 7 Juli 2020

                      Komite Sekolah                                                     Mengetahui
                                                                                                                          Kepala Sekolah




                      Rohmadi                                                           Dwi Listiyaningsih, S.I.P
                      NBM.                                                              NBM 936 968

               SD MUHAMMADIYAH PRAMBANAN                                                                                                                             13
   8   9   10   11   12   13   14