Page 54 - Kelas III Tema 5 Kur-2013 Revisi_2018_BG
P. 54
• Mengerjakan soal latihan terkait pecahan di buku
paket siswa untuk memperkuat pemahaman
siswa.
Ayo Membaca
• Guru meminta siswa membaca teks yang ada
di buku siswa dengan judul Jangan Takut pada
Hujan.
• Ingatkan siswa untuk membaca dengan posisi
yang baik. Jagalah jarak antara pandangan
mata dengan buku.
• Ikatlah makna membaca dengan mengajukan
beberapa pertanyaan yang berhubungan
dengan teks seperti di bawah ini.
1. Apa yang terjadi dengan warna langit saat
akan turun hujan?
2. Suara apa yang terdengar menggelegar di
langit saat hujan deras?
3. Siapa yang pernah melihat kilat saat hujan
deras?
4. Di mana sebaiknya kita berlindung saat
turun hujan?
5. Mengapa kita harus berlindung dari hujan?
• Minta siswa mengacungkan tangan terlebih dahulu
jika ingin menjawab. Siswa harus menjawabnya
dengan cepat.
Ayo Menulis
• Minta siswa menemukan 5 kata yang berhubungan
dengan keadaan cuaca.
• Lalu, buatlah kalimat dari kata-kata yang telah
siswa temukan dengan menggambarkan makna
dari katanya.
• Ingatkan siswa untuk membuat kalimat yang
efektif.
42 Buku Guru SD/MI Kelas III