Page 43 - Ebook Fisika berbasis Umekbubu
P. 43
2) Konveksi Dunia Fakta
Sistem pengawetan bahan makanan lokal
yang dilakukan secara tradisonal oleh
masyarakat dawan di dalam umekbubu
adalah dengan cara pengasapan (se’i).
Bahan makanan lokal seperti jagung
digantung di atas loteng umekbubu,
kemudian diasapkan dengan tungku api di
Gambar 13a. Pengasapan jagung
bawahnya. Proses pengasapan ini
berlangsung sepanjang hari
siang dan malam. Pada saat pembakaran
tungku api terjadilah asap yang bergerak
ke atas loteng yang berfungsi untuk
mengeringkan jagung, menghilangkan
oksigen (O2) dalam tongkol jagung,
mengusir hama jagung seperti kecoak,
kutu dan tikus. Perpindahan asap api
berupa partikel karbondioksida dan zat
beracun lainnya ke atas loteng Gambar 13b. Ilustrasi konveksi
menyebabkan warna jagung berubah
warna menjadi hitam. Proses perpindahan
karbondioksida ini disebut sebagai
konveksi.
Jadi, konveksi adalah perpindahan kalor yang disertai dengan partikel-partikel zat.
Terdapat dua jenis konveksi, yaitu konveksi alami dan konveksi paksa. Pada
konveksi alami, pergerakan atau aliran kalor terjadi akibat perbedaan massa jenis.
Pada konveksi paksa aliran panas dipaksa dialirkan ke tempat yang dituju dengan
bantuan alat tertentu, misalnya dengan kipas angin atau blower, sistem pendingin
mesin pada mobil, alat pengering rambut, pada reaktor pembangkit tenaga nuklir.
Konveksi alami terjadi misalnya pada sistem ventilasi rumah, terjadinya angin darat
dan angin laut, dan aliran asap pada cerobong asap pabrik.
38