Page 34 - Modul Instalasi Penerangan Listrik
P. 34

INSTALASI PENERANGAN LISTRIK



                                       Sistem pengendalian otomatis menggunakan peran suatu alat atau
                                controller.  Sistem  pengendali  otomatis  merupakan  sistem  kendali  yang

                                berumpan balik atau sistem kendali tertutup.
                                       Berdasar  pengaruh  keluaran  atau  respon  terhadap  prosesnya,

                                sistem kendali dapat diklasifikasikan menjadi sistem kendali terbuka dan

                                sistem kendali tertutup. Sistem kendali terbuka merupakan suatu kendali
                                yang  keluarannya  tidak  berpengaruh  pada  aksi  pengontrolan.  Sehingga

                                pada sistem kendali terbuka ini output tidak diukur atau diumpan baliknya
                                guna dibandingkan dengan set point. Sistem kendali terbuka (open loop

                                control system) dapat dilihat pada gambar berikut.


                                    Input                                                     Output
                                                 Controller                   Plant


                                              Gambar 6. Sistem Kendali Terbuka

                                       Sistem  kendali  tertutup  merupakan  sistem  kendali  yang  sinyal

                                keluarannya memiliki pengaruh langsung pada aksi pengendalian. Pada
                                sistem  ini  akan  memonitor  keluaran  aktual  dan  membandingkannya

                                dengan nilai yang dikehendaki serta menempatkan kembali actuator untuk
                                mengeliminasi  atau menghilangkan eror. Keluaran dari sistem ini akan

                                diumpan balikkan ke dalam set point. Sistem kendali tertutup dapat dilihat
                                pada gambar berikut.


                              Input                                                                Output
                                                  Controller           Actuator          Plant




                                                                Actuator

                                                  Gambar 7. Sistem Kendali Tertutup



                             d.  Komponen Kendali
                                       Saklar  merupakan  suatu  perangkat  yang  digunakan  dalam

                                memutuskan dan menghubungkan aliran listrik. Ssklar pada dasarnya ialah







                         Penerapan standard dan peraturan instalasi tenaga listrik                               22
   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38   39