Page 192 - Kompendium Katekismus Gereja Katolik
P. 192

188                                                   Bagian Empat: Doa Kristen

                                      PEMBIMBING DOA

            564. Bagaimana santo-santa itu menjadi pembimbing kita dalam berdoa?

    2683-2684    Santo-santa  adalah  model  doa  kita.  Kita  juga  mohon  mereka  menjadi
    2692-2693  pengantara untuk kita dan juga untuk seluruh dunia di hadapan Tritunggal yang
            Mahakudus. Pengantaraan mereka merupakan pelayanan yang paling patut dipuji
            untuk rencana Allah. Dalam persekutuan para Kudus, melalui sejarah Gereja,
            telah berkembang bermacam-macam spiritualitas yang mengajar kita bagaimana
            hidup dan mempraktekkan cara-cara doa.

            565. Siapa yang dapat mendidik kita dalam doa?

   2685-2690     Keluarga  Kristiani  adalah  tempat  pertama  untuk  pendidikan  doa.  Doa
   2694-2695  harian  keluarga  secara  khusus  sangat  dianjurkan  karena  merupakan  saksi
            pertama kehidupan doa dalam Gereja. Katekese, kelompok-kelompok doa, dan
            ”bimbingan rohani” merupakan sekolah dan bantuan untuk doa.

            566. Tempat-tempat apa yang mendukung untuk doa?

       2691      Orang  dapat  berdoa  di  mana  saja,  tetapi  pilihan  tempat  tertentu  dapat
       2696  memberikan bantuan yang tidak dapat diabaikan. Gereja adalah tempat untuk
            doa  liturgi  dan  perayaan  Ekaristi.  Tempat-tempat  lain  juga  dapat  membantu
            seseorang  untuk  berdoa,  misalnya  ”ruang  doa  khusus”  di  rumah,  biara,  atau
            tempat ziarah.




                                           BAB TIGA

                                         hIDUP DoA

            567. waktu apa yang tepat untuk berdoa?

    2697-2698    Setiap saat itu baik untuk berdoa, tetapi Gereja mengusulkan kepada umat
        2720  beriman irama tertentu untuk berdoa guna menjaga doa yang terus-menerus:
            doa pagi dan malam, doa sebelum dan sesudah makan, ibadat harian, Ekaristi
            hari Minggu, rosario, dan pesta-pesta tahun liturgi.
   187   188   189   190   191   192   193   194   195   196   197