Page 227 - E-Modul Pembelajaran IPA
P. 227
C. Perpindahan Kalor
Sumber kalor yang utama di bumi adalah matahari. Kalor dapat
berpindah dari benda satu ke benda yang lain. Perpindahan ini sering kita
jumpai dalam kehidupan sehari-hari misalnya saat menjemur pakaian,
panas dari sinar matahari akan berpindah ke pakaian sehingga membuat
pakaian menjadi kering. Nah, di Bali contohnya saat proses pembuatan
dan jaja begina
jaja uli harus dijemur terlebih dahulu agar saat di goreng
dapat mengembang dengan sempura.
Gambar 5.10 Proses penjemuran jaja Uli Khas Bali
Sumber: file:///C:/Users/Agus%20Putra/Downloads/admin,+1.
+Ekayanti_Unmas.pdf
Tanpa usaha luar, maka kalor sebagai suatu bentuk energi dapat
berpindah tempat dari benda yang bersuhu tinggi ke benda yang bersuhu
rendah dengan berbagai cara. Kalor atau panas dari suatu benda dapat
berbeda-beda, ketika terjadi kontak antara benda yang memiliki suhu
tinggi dengan benda yang memiliki suhu rendah, maka akan terjadi aliran
kalor atau perpindahan kalor. Perpindahan kalor dibedakan menjadi tiga
213
--- KALOR DAN PERPINDAHANNYA ---