Page 61 - SKRIPSI NURFADHILAH AMINTIA SENI PERTUNJUKAN 2016161065 (1)_Neat
P. 61
43
Gitar Tunggal tidak lepas dan saling terkait dengan Sastra dan Budaya, yang mana
diantaranya itu Sastra Lisan antara lain : Guritan, andai-andai, memuning, dan
rejung (rejunk), yang man untuk tiga jenis sastra guritan, andai-anadai dan
memuning tidak menggunakan media alat musik. Akan tetapi untuk jenis rejung
dapat dilakukan dengan menggunakan alat musik atau tidak menggunakan alat
musik. Di Desa Pagar Agung memiliki tari-tarian seperti tari Memeting Gambus,
tari Lincang Rambang, tari Nasib Rambang, tari Padang Panjang, dan tari Dana
Sara (Amalkun D, Komunikasi Pribadi, 10 Maret 2020).
4.1.1.5 Sejarah Tari Dana Sara
Penelitian tentang “Bentuk Tari Dana Sara Di Desa Pagar Agung
Kecamatan Rambang Kabupaten Muara Enim telah dilakukan pada tanggal 03
Maret 2020 sampai selesai. Penelitian dilakukan untuk mengetahui Bentuk Tari
Dana Sara Di Desa Pagar Agung Kecamatan Rambang Kabupaten Muara Enim.
Berdasarkan hasil penelitian yang telah peneliti lakukan maka didapatkan hasil
yang diperoleh menggunakan tahap pengumpulan data yaitu dengan cara
observasi, wawancara, dan dokumentasi.
Hasil dari observasi berupa pengamatan-pengamatan yang dilakukan oleh
peneliti, yang mana dilakukan dilingkungan desa Pagar Agung terutama
pengamatan terhadap koreografer/pelatih/pencipta, penari, Pimpinan Musik
Tradisional Serampu Gading, dan Pemangku Adat Desa Pagar Agung demi
mencapai apa yang akan di capai oleh peneliti serta mengetahui mengenai gerakan
dari tari Dana Sara, dalam kegiatan berlatih atau mendeskripsikan gerak dari tari
Dana Sara, sedangkan hasil wawancara didapat dari jawaban dari pertanyaan