Page 70 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 3 OKTOBER 2019
P. 70
Title TOLAK REVISI UU KETENAGAKERJAAN, KSPMI NILAI PRESIDEN JOKOWI TAK PRO BURUH
Media Name tribunnews.com
Pub. Date 02 Oktober 2019
https://www.tribunnews.com/nasional/2019/10/02/tolak-revisi-uu-ketenag akerjaan-
Page/URL
kspmi-nilai-presiden-jokowi-tak-pro-buruh
Media Type Pers Online
Sentiment Negative
JAKARTA - Massa buruh Konfederasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (KSPMI)
menolak rencana pemerintah untuk merevisi UU Nomor 13 Tahun 2003 tentang
ketenagakerjaan.
Ketua Harian KSPMI Muhammad Rusdi menilai revisi tersebut membuat Presiden
Joko Widodo kembali tidak pro buruh .
"Kami melihat kebijakan Pak Jokowi di lima tahun kemarin yang tidak pro buruh . Ini
sepertinya akan kembali tidak pro buruh ," ujar Rusdi, dalam sela-sela aksi unjuk
rasa, di Jl Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Rabu (2/9/2019).
Menurutnya, rencana revisi dari Jokowi itu akan membahayakan masa depan buruh
serta anak-anak buruh.
Pasalnya, kata dia, pasar kerja, status kerja dan hubungan kerja akan semakin
menjadi fleksibel. Sehingga buruh akan semakin mudah direkrut, namun juga
mudah dikenai Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) tanpa pesangon.
"Masa depan anak buruh akan suram. Kalau kita mengenal sebelumnya outsourcing
itu sangat mengerikan, ke depan outsourcing akan dipermudah, kontrak akan
dipermudah dan juga pemagangan bukan bagi yang masih sekolah atau kuliah, tapi
Page 69 of 161.

