Page 210 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 25 JUNI 2021
P. 210

Covid-19  Melonjak,  Pimpinan  Komisi  IX  DPR  Minta  Anies  Tarik  'Rem  Darurat'  "Sedangkan
              pengangguran terbuka di Surabaya, pada 2020 di angka 9,79 persen. Kemudian, persentase
              kemiskinan di tahun 2020 tercatat 5,02 persen dari tahun sebelumnya 4,51 persen," ungkapnya.

              Febri juga membeberkan, Indeks Pembangunan Manusia (IPM) tahun 2020 yang naik di angka
              82,23 persen, dari tahun 2019 di angka 82,22 persen. Untuk catatan IPM ini menunjukkan angka
              yang cukup optimal di tingkat Jatim dan Nasional.

              "Alhamdulillah catatan IPM Surabaya di tahun 2020 di angka yang cukup optimal di Pemerintah
              Provinsi Jatim. Ini adalah angka perhitungan dari indeks kesehatan, pendidikan serta daya beli
              masyarakat," sambungnya.
              Kemudian,  Indeks  Pembangunan  Gender  di  Surabaya  pada  tahun  2020,  berada  pada  angka
              93,58 persen. Sementara indeks GINI atau ukuran distribusi pendapatan di semua populasi, pada
              tahun yang sama berada di angka 0,34 persen. Lalu, untuk nilai kepuasan masyarakat pada
              tahun 2020 ini naik menjadi 86,05 persen dari tahun sebelumnya 83,92 persen.
              "Peningkatan yang sama juga tercatat pada grafik indeks ketentraman dan ketertiban Surabaya
              di tahun 2020 berada di angka 1,77 persen dari tahun sebelumnya 1,75 persen," jelasnya.

              Dengan melihat kondisi itu, arah konsentrasi kebijakan di tahun 2022 adalah pemulihan ekonomi
              dan sosial melalui penguatan sektor strategis dan dukungan terhadap Usaha Mikro dan Sektor
              Informal. "Jadi di tahun 2022 kita fokuskan bagaimana pemulihan ekonomi dan sosial pasca
              terjadinya COVID-19," ujarnya.

              Bahkan,  katanya,  dalam  RPJM  ke  depan,  ada  tujuh  agenda  pokok  pembangunan  di  Kota
              Surabaya. Pertama yaitu Surabaya adalah Lapangan Kerja untuk Rakyat. Kedua yakni, Surabaya
              Generasi Cerdas. Ketiga, Surabaya Hidup sehat.

              Keempat,  Surabaya  Bersih  Melayani  dan  Kelima  Surabaya  Maju  Hijau  Tertata.  "Sedangkan
              agenda pokok keenam yaitu Surabaya Peduli dan Harmonis serta ketujuh Surabaya Berbudaya
              dan Berkarakter," jelasnya. (don).






































                                                           209
   205   206   207   208   209   210   211   212   213   214   215