Page 125 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 22 MEI 2020
P. 125
KBRI Nairobi telah meminta konsul kehormatan RI di Somalia untuk meminta
informasi dari pihak berwenang setempat. Namun, sampai saat ini konsul
kehormatan RI di Somalia mengatakan pihak berwenang di sana tidak menerima
informasi apa-apa terkait kasus pelarungan ini.
"Jadi peristiwa ini tidak diketahui oleh otoritas setempat. Kami juga berkoordinasi
dengan KBRI Singapura untuk melacak perlintasan kapal Li Xing Yuan Yu 623," kata
Judha.
Kata dia, Kementerian Perhubungan RI menyatakan bahwa PT MTB tidak terdaftar
sebagai perusahaan yang mendapat izin untuk merekrut dan menempatkan pekerja
migran Indonesia di luar negeri. PT MTB tidak memiliki Surat Izin Usaha Perekrutan
dan Penempatan Awak Kapal (SIUPPAK).
Selain Kemhub, Judha mengatakan Kemenaker juga menginformasikan bahwa PT
MTB tidak memilik izin resmi sebagai perusahaan penempatan pekerja migran
Indonesia (SP3MI).
Kemlu RI bersama kementerian dan lembaga terkait telah memfasilitas pertemuan
secara virtual antara PT MTB bersama kuasa hukumnya dan pihak keluarga untuk
menindaklanjuti kasus ini.
Kemlu juga akan akan memfasilitasi proses penyelesaian hak-hak almarhum dengan
pihak ahli waris.
"Berdasarkan informasi yang kami dapat dari PT MTB, hak gaji sudah dibayarkan,
santunan sebagian juga sudah dibayarkan, asuransi sedang dalam proses
administrasi. Tapi kami akan melakukan kroscek kepada ahli waris terkait
pemenuhan hak ini," kata Judha.
Polda Jawa Tengah telah menetapkan dua dari agen PT MTB sebagai tersangka
kasus eksploitasi dan perbudakan WNI ABK di kapal tersebut.
Penyidik mengamankan sejumlah alat bukti berupa surat pengembalian dokumen
dari Direktorat Jenderal Hubungan Laut, dokumen-dokumen pendaftaran, kontrak
kerja, dan slip gaji.
Polisi juga telah mengamankan akta pendirian PT Mandiri Bahari, serta Nomor Induk
Berusaha 8120012221163, sejumlah perjanjian kerja sama, dan juga Nota
Kesepakatan Nomor 002/NK/BDM-SJMTC/I/2020 tentang pendidikan dan latihan
keterampilan kepelautan antara PT. Seaman Jaya Raya dengan PT. MTB tanggal 15
Januari 2020.
Page 124 of 141.

