Page 453 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 4 NOVEMBER 2020
P. 453

Judul               Ini saran ekonom ke Anies Baswedan agar UMP DKI 2021 tak
                                    membingungkan
                Nama Media          kontan.co.id
                Newstrend           Peraturan Upah Minimum
                Halaman/URL         https://regional.kontan.co.id/news/ini-saran-ekonom-ke-anies-
                                    baswedan-agar-ump-dki-2021-tak-membingungkan
                Jurnalis            kompas.com
                Tanggal             2020-11-03 09:08:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Dirjen PHI & Jamsos
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif



              Narasumber

              neutral - Enny Sri Hartati (Direktur Institute for Development of Economics and Finance (Indef))
              Jadi  di  Jakarta,  karakteristik  perusahaannya  banyak  yang  bergerak  di  sektor  jasa  dan
              perdagangan yang relatif sangat berbeda dengan daerah lainnya. Di mana banyak perusahaan
              yang terdampak, namun banyak pula perusahaan yang tidak terdampak pandemi di Jakarta

              negative - Enny Sri Hartati (Direktur Institute for Development of Economics and Finance (Indef))
              Jadi  perlu  dipetakan  secara  akurat  dulu.  Perusahaan  mana  saja  yang  bisa  ditoleransi  dalam
              kebijakan kenaikan upah minimum Jakarta tahun depan

              negative - Enny Sri Hartati (Direktur Institute for Development of Economics and Finance (Indef))
              Karena kalau bicara yang paling terdampak itu cenderung yang padat karya (karena PSBB).
              Sementara  sektor-sektor  seperti  telekomunikasi,  teknologi  informasi,  e-commerce,  dan  jasa
              lainnya itu tidak terdampak, bahkan malah naik

              negative - Anies Baswedan (Gubernur DKI Jakarta) Bagi kegiatan usaha yang terdampak Covid-
              19, maka kami menetapkan UMP 2021 tidak mengalami kenaikan atau sama dengan UMP 2020.
              Sedangkan, kegiatan yang tidak terdampak Covid-19 dapat mengalami kenaikan UMP 2021 yang
              besarannya mengikuti rumus pada PP No. 78 Tahun 2015

              negative - Anies Baswedan (Gubernur DKI Jakarta) Di sisi lain, perusahaan yang jatuh akibat
              pandemi, kalau (UMP) dinaikan, makin terpuruk lagi



              Ringkasan

              Upah minimum provinsi (UMP) 2021 di DKI Jakarta naik sebesar 3,27%. Itu artinya, pada tahun
              depan, upah minimum di ibu kota naik dari Rp 4.146.186 menjadi Rp 4.276.349. Namun berbeda
              dengan daerah lainnya, UMP 2021 DKI Jakarta tersebut bersifat fleksibel. Artinya, tak semua
              perusahaan diwajibkan untuk menaikkan upah minimumnya pada tahun depan. Kenaikan upah
              hanya berlaku untuk perusahaan yang tak terdampak pandemi Covid-19.


                                                           452
   448   449   450   451   452   453   454   455   456   457   458