Page 23 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 27 APRIL 2021
P. 23

THR diharapkan sudah diberikan pada H-7 sebelum Hari Raya Idul Fitri. Kepala Bidang (Kabid)
              Bidang  Hubungan  Industrial  dan  Jamsostek  Dinas  Tenaga  Kerja  dan  Transmigrasi
              (Disnakertrans) Kabupaten Serang Iwan Setiawan mengatakan, pihaknya telah membuka posko
              pengaduan THR sampai dengan H-1 lebaran. “Sampai saat ini belum ada pengaduan,” kata Iwan,
              Senin (26/4).

              Iwan  menuturkan,  pihaknya  telah  memberikan  imbauan  kepada  para  pengusaha  agar
              menjalankan surat edaran (SE) pemberian THR yang dikeluarkan Kementerian Ketenagakerjaan
              dan Transmigrasi (Kemenakertrans).

              “Kalau bisa diupayakan THR dibayar penuh jangan dicicil atau ditunda,” ujarnya. Pada ada tahun
              lalu ada beberapa perusahaan yang mencicil pembayaran THR sampai tiga kali pembayaran.

              “Kalau  perusahaan  mau  mencicil  pembayaran  THRnya  haru  lapor  ke  dinas,  harus  jelas
              alasannya,” tuturnya.

              Namun jika perusahaan mau mencicil pemberian THR maka harus ada kesepakatan antara pihak
              perusahaan  dengan  para  pekerjanya.  “Kalau  dilihat  perusahaan-  perusahaan  sudah  mulai
              bergairah,” katanya. (tanjung/fikri)

























































                                                           22
   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28