Page 44 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 27 APRIL 2021
P. 44
Hanya, Menaker meminta perusahaan melakukan perundingan kepada karyawan, terkait dengan
keterlambatan pembayaran THR. "Kami meminta untuk dilakukan dialog secara kekeluargaan
dengan iktikad baik dan membuat kesepakatan secara tertulis tentang batas waktu pembayaran
THR tersebut. Dan memberikan kelonggaran H-1 lagi nih tidak menghilangkan kewajiban
membayar THR," ujar Ida dalam webinar, Senin (26/4).
Kendati begitu, Ida menyebut tidak semua perusahaan bisa mendapat pelonggaran tersebut.
Perusahaan harus melampirkan laporan keuangan yang terdampak Covid-19, agar bisa mengulur
waktu pembayaran THR. "Saya juga sampaikan di sSurat edaran tersebut ketidakmampuan
membayar THR tepat waktu dibuktikan dengan laporan keuangan internal perusahaan secara
transparan dan dilaporkan kepada Disnaker setempat paling lambat 7 hari sebelum hari raya
keagamaan," ucap dia.
Sebelumnya, Fauziyah mengumumkan THR keagamaan tahun 2021 wajib dibayarkan oleh
pengusaha kepada pekerja atau buruh paling lambat 7 hari sebelum hari raya keagamaan tiba.
<stian>
43