Page 352 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 22 DESEMBER 2021
P. 352

Judul               Minat Jadi PMI Masih Tinggi, Pemerintah Pastikan Perlindungan
                Nama Media          bandung.bisnis.com
                Newstrend           Perlindungan PMI
                Halaman/URL         https://bandung.bisnis.com/read/20211221/549/1480042/minat-jadi-
                                    pmi-masih-tinggi-pemerintah-pastikan-perlindungan
                Jurnalis            Hakim Baihaqi
                Tanggal             2021-12-21 12:25:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 17.500.000
                News Value          Rp 52.500.000
                Kategori            Ditjen Binapenta, Non Rilis
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif



              Ringkasan

              Minat  masyarakat  Kabupaten  Cirebon  untuk  menjadi  pekerja  migran  Indonesia  (PMI)  masih
              tinggi karena upah sebagai pekerja di luar negeri itu lebih besar dibandingkan bekerja di dalam
              negeri. Titin Supriatin, 30, warga Kelurahan Pejambon, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon
              mengaku  sangat  tertarik  menjadi  PMI.  Upah  bekerja  di  perusahaan  lokal,  dianggap  belum
              memenuhi kebutuhan hidup.


              MINAT JADI PMI MASIH TINGGI, PEMERINTAH PASTIKAN PERLINDUNGAN

              Bisnis.com,  CIREBON  -  Minat  masyarakat  Kabupaten  Cirebon  untuk  menjadi  pekerja  migran
              Indonesia  (PMI)  masih  tinggi  karena  upah  sebagai  pekerja  di  luar  negeri  itu  lebih  besar
              dibandingkan bekerja di dalam negeri.

              Titin  Supriatin,  30,  warga  Kelurahan  Pejambon,  Kecamatan  Sumber,  Kabupaten  Cirebon
              mengaku  sangat  tertarik  menjadi  PMI.  Upah  bekerja  di  perusahaan  lokal,  dianggap  belum
              memenuhi kebutuhan hidup.

              "Saya  punya  mimpi  bangun  rumah,  beli  tanah,  atau  juga  membahagiakan  orang  tua.  Kalau
              bekerja di sini, gajinya belum cukup," kata Titin di Kabupaten Cirebon, Selasa (21/12/2021).
              Titin mengatakan, kalau ia sampai saat ini masih mencari jasa penyalur tenaga kerja resmi dan
              tercatat  oleh  pemerintah.  Bila  terjadi  hal  yang  tidak  diinginkan,  perusahaan  tersebut  bisa
              bertanggung jawab.

              "Banyak tawaran, tapi perusahaannya tidak jelas. Saya ingin yang jelas-jelas saja, supaya aman
              saat bekerja nanti," katanya.

              Menanggapi  hal  tersebut,  Bupati  Cirebon  Imron  Rosyadi  menyebutkan  pemerintah  bakal
              menjamin keselamatan para PMI. Hal tersebut sesuai Undang-undang (UU) nomor 18 tahun
              2017 tentang perlindungan pekerja migran Indonesia.



                                                           351
   347   348   349   350   351   352   353   354   355   356   357