Page 37 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 29 DESEMBER 2020
P. 37
Judul Buruh akan Kembali Unjuk Rasa Tuntut Batalkan Omnibus Law
Nama Media republika.co.id
Newstrend Omnibus Law
Halaman/URL https://republika.co.id/berita/qm1wyy382/buruh-akan-kembali-unjuk-
rasa-tuntut-batalkan-omnibus-law
Jurnalis Nur Aini
Tanggal 2020-12-29 00:47:00
Ukuran 0
Warna Warna
AD Value Rp 17.500.000
News Value Rp 52.500.000
Kategori Dirjen PHI & Jamsos
Layanan Korporasi
Sentimen Negatif
Narasumber
positive - Said Iqbal (ketua KSPI) Setiap lokasi aksi hanya diikuti seratusan orang, dengan
menerapkan physical distancing
Ringkasan
Ratusan buruh yang tergabung di dalam Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) akan
melakukan unjuk rasa di Mahkamah Konstitusi yang akan diselenggarakan pada Selasa (29/12).
Menurut Presiden KSPI Said Iqbal, selain di Mahkamah Konstitusi, aksi juga akan dilakukan di 18
daerah lain yang meliputi Bandung, Semarang, Surabaya, Lampung, Batam, Gorontalo, dan
sebagainya.
BURUH AKAN KEMBALI UNJUK RASA TUNTUT BATALKAN OMNIBUS LAW
Ratusan buruh yang tergabung di dalam Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) akan
melakukan unjuk rasa di Mahkamah Konstitusi yang akan diselenggarakan pada Selasa (29/12).
Menurut Presiden KSPI Said Iqbal, selain di Mahkamah Konstitusi, aksi juga akan dilakukan di 18
daerah lain yang meliputi Bandung, Semarang, Surabaya, Lampung, Batam, Gorontalo, dan
sebagainya.
"Setiap lokasi aksi hanya diikuti seratusan orang, dengan menerapkan physical distancing," kata
Said Iqbal dalam keterangan pers KSPI, Senin (28/12).
Said Iqbal menjelaskan, dalam aksi kali ini pihaknya mengusung dua tuntutan. Pertama adalah
batalkan Omnibus Law Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja dan yang
kedua, naikkan upah minimum sektoral kabupaten/kota (UMSK) tahun 2021.
Terkait dengan judicial review ke Mahkamah Konstitusi.
36