Page 283 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 25 NOVEMBER 2020
P. 283
Namun, konsumsi listrik di sektor bisnis dan manufaktur menurun, sehingga dampaknya ke
sektor produksi juga menurun dan sektor konsumsi ternyata tidak terjadi kenaikan. Di sisi lain,
aktivitas ekonomi pada Oktober 2020 melemah kembali karena kasus Covid-19 kembali naik.
"Ini harus dilihat terus untuk memberikan keseluruhan aspek, seperti membuat policy tidak cuma
melihat pada satu sisi, harus melihat semua sisi, aspek kesehatan, ekonomi, kegiatan usaha dan
lain," imbuh Sri Mulyani.
Sedangkan hari kerja pada November tahun ini sama dengan tahun 2019 mencapai 21 hari dan
pada Desember 2020 jumlah hari kerjanya mencapai 16 hari sedangkan tahun lalu mencapai 20
hari kerja.
"Ini yang dimaksudkan oleh Bapak Presiden, apakah jumlah hari kerja, atau libur panjang ini
dalam suasana Covid-19 menimbulkan dampak yang justru unintended, yang tidak kita
kehendaki, yakni jumlah kasus meningkat namun jumlah aktivitas ekonominya tidak terjadi
kenaikan," ujar Sri Mulyani.
282