Page 392 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 1 NOVEMBER 2021
P. 392
hasil tes PCR kedua oleh Satgas Penanganan Covid-19 Nunukan sehingga totalnya sebanyak 17
orang," kata Arbain.
Selain itu, lanjut dia, ada juga lima orang PMI yang pulang mandiri dari Sarawak, Malaysia melalui
Kecamatan Krayan, Kabupaten Nunukan, yang positif Covid-19 sehingga semuanya berjumlah
22 orang.
Mengenai PMI yang dideportasi maupun pulang mandiri tersebut saat ini dalam penanganan
Satgas Covid-19 untuk perawatannya. Bahkan, kata Arbain, dari 22 PMI asal Malaysia yang
terpapar Covid-19 ada yang masih berusia belia (anak-anak).
Arbain mengakui, semua PMI deportasi resmi telah memiliki bukti tes PCR negatif dari Malaysia.
Namun setelah dilakukan tes PCR ulang ternyata ada yang positif.
Semua PMI yang terpapar Covid-19 bersama keluarganya belum dipulangkan ke daerah asal,
sebut dia.
Satgas Covid-19 Kabupaten Nunukan masih terus memantau dan menangani para pekerja
migran yang positif Covid-19 hingga benar-benar sembuh dan kembali ke rumah rumah masing-
masing dalam kondisi sehat.
Sumber : Antara.
391