Page 6 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 20 NOVEMBER 2020
P. 6

Jadi,  jaminan  kehilangan  pekerjaan  bukan  sekadar  pemberian  uang  kepada  pengangguran
              Pemerintah berusaha agar para pengangguran tidak down dan diberi bantuan finansial untuk
              bertahan hidup. Namun JKP disertai juga dengan pelatihan untuk peningkatan skill dan informasi
              pekerjaan  baru.  Jadi  mereka  akan  segera  mendapat  pekerjaan  dan  bebas  dari  status
              pengangguran.

              Jika ada yang menuding bahwa bantuan pada JKP meniru program santunan yang diberikan
              pemerintah  di  beberapa  negara  Eropa.  maka  mereka  salah.  Karena  jika  yang  diberi  kepada
              pegangguran hanya berupa uang tunai atau semacam BLT, yang diberi adalah ikan, bukan kail.
              Program pelatihan dan informasi pekerjaan baru jadi pembeda yang pasti.

              Dikhawatirkan  pemberian  uang  tunai  semacam  ini  malah  membuat  beberapa  oknum
              memanfaatkannya dan jadi malas untuk mencari kerja. Namun jika disertai dengan pelatihan,
              maka mereka akan mendapat ilmu baru. Misalnya mereka bisa membuka bengkel las setelah
              dilatih cara mengelas, bisa membuka studio jahit, usaha katering dan menerima pesanan kue,
              dll.

              Pegawai yang kehilangan pekerjaan tak lagi bingung mencari kerja namun bisa mengembangkan
              usahanya dengan modal keterampilan pasca mengikuti pelatihan. Mereka akan pindah kuadran
              dari pegawai ke pengusaha dan menikmati penghasilan yang lebih besar. Jika jadi pengusaha
              maka akan mandiri dan tidak lagi tergantung pada atasan

              Selain itu, seorang mantan pegawai yang beralih jadi pengusaha juga membantu pemerintah
              untuk mengurangi pengangguran. Karena mereka merekrut sejumlah pegawai untuk membantu
              bisnisnya. Ketika jumlah pengangguran berkurang drastis maka situasi akan makin kondusif dan
              persentase kejahatan menurun.

              Pemberian informasi pada bursa kerja juga sangat baik untuk pegawai yang baru saja kehilangan
              pekerjaan. Mereka yang ingin tetap jadi pekerja bisa mencari kantor baru yang kiranya sesuai
              dengan bidangnya. Memang ada lowongan di Jobstreet atau situs lain, tapi tak ada salahnya
              mencoba memasukkan lamaran ke bursa kerja yang peluangnya lebih besar
              Dengan adanya jaminan kehilangan pekerjaan, maka tuduhan sejumlah pihak bahwa pemerintah
              hanya  pro  pengusaha  dengan  meresmikan  omnibus  law  UU  Cipta  Kerja  salah  besar.  Karena
              pekerja juga diuntungkan dengan pemberian pesangon dan santunan di JKP. Mereka juga dapat
              informasi lowongan kerjadan pelatihan untuk meningkatkan skill.
              Pemerintah berusaha adil dan memakmurkan seluruh rakyatnya, termasuk para pegawai. Walau
              mereka  terpaksa  kehilangan  pekerjaan,  namun  mendapat  bantuan  finansial  dalam  waktu
              tertentu,  melalui  program  jaminan  kehilangan  pekerjaan.  Selain  itu,  mereka  juga  mendapat
              keterampilan baru dan informasi pekerjaan di bursa kerja.






















                                                            5
   1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11