Page 13 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 15 APRIL 2021
P. 13

Judul               Perusahaan Wajib Bayar THR, DPR Minta Kemnaker Tegas
                Nama Media          suaramerdeka.com
                Newstrend           Aturan THR 2021
                Halaman/URL         https://www.suaramerdeka.com/news/parlemen/260702-perusahaan-
                                    wajib-bayar-thr-dpr-minta-kemnaker-tegas
                Jurnalis            Andika Primasiwi
                Tanggal             2021-04-15 09:00:00
                Ukuran              0
                Warna               Warna
                AD Value            Rp 10.000.000
                News Value          Rp 30.000.000
                Kategori            Ditjen PHI & Jamsos
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif



              Narasumber

              positive - M. Azis Syamsuddin (Wakil Ketua DPR RI) Kemenaker dan Pemerintah Daerah melalui
              Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) perlu untuk memastikan perusahaan membayar THR kepada
              pekerja tepat waktu dan sesuai peraturan yang ditetapkan



              Ringkasan

              Kementerian  Ketenagakerjaan  (Kemenaker)  diminta  untuk  tegas  para  perusahaan  terkait
              kewajiban memberikan tunjangan hari raya (THR) kepada pekerjanya maksimal H-7 hari raya
              Idul  Fitri.  Hal  ini  telah  diatur  dalam  Peraturan  Pemerintah  Nomor  36  Tahun  2021  tentang
              Pengupahan dan Peraturan Menteri No. 6 Tahun 2016 tentang Tunjangan Hari Raya Keagamaan
              bagi Pekerja/Buruh di Perusahaan.


              PERUSAHAAN WAJIB BAYAR THR, DPR MINTA KEMNAKER TEGAS


              JAKARTA -  Kementerian Ketenagakerjaan (Kemenaker)  diminta untuk tegas para perusahaan
              terkait kewajiban memberikan tunjangan hari raya (THR) kepada pekerjanya maksimal H-7 hari
              raya Idul Fitri. Hal ini telah diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 36 Tahun 2021 tentang
              Pengupahan dan Peraturan Menteri No. 6 Tahun 2016 tentang Tunjangan Hari Raya Keagamaan
              bagi Pekerja/Buruh di Perusahaan.

              "Kemenaker  dan  Pemerintah  Daerah  melalui  Dinas  Ketenagakerjaan  (Disnaker)  perlu  untuk
              memastikan perusahaan membayar THR kepada pekerja tepat waktu dan sesuai peraturan yang
              ditetapkan," tegas Wakil Ketua DPR RI M. Azis Syamsuddin melalui rilis.

              Para pengusaha diminta Azis, memiliki komitmen untuk membayarkan secara penuh dan tepat
              waktu THR bagi seluruh pekerja/buruh, karena pemerintah telah memberikan stimulus kepada
              pengusaha di tengah pandemi Covid-19 ini. Terlebih, roda perekonomian sudah mulai bergerak
              dan kegiatan perekonomian masyarakat sudah mulai merangkak membaik.


                                                           12
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18