Page 263 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 26 OKTOBER 2020
P. 263

mengingatkan  jika  pandemi  COVID-19  belum  selesai  jadi  teman-teman  harus  menerapkan
              protokol kesehatan. Karena kebebasan seseorang itu dibatasi kebebasan orang lain, jadi tetap
              menghargai dan tidak anarkis," imbuhnya.

              Kader Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) juga mengatakan jika ada jalan lain jika ingin memprotes
              kebijakan tersebut. "Kalau undang-undang tersebut dirasa kurang seaspiratif yang diinginkan
              teman-teman,  maka  saya  sampaikan  kita  terbuka  untuk  membahasnya  dalam  peraturan
              pemerintah. Teman-teman juga bisa melakukan yudisial rivew," jelasnya.

              Lebih lanjut, Ida mengungkapkan jika UU Cipta Kerja sudah diserahkan kepada Presiden Joko
              Widodo untuk ditandatangani. "Undang-undang Cipta Kerja ini sudah diserahkan oleh DPR ke
              Pemerintah,  Pak  Presiden  pada  waktunya  akan  menandatangani  itu  dan  diundangkan  di
              lembaran negara. Meskipun tidak diundangkan presiden pun selama 30 hari undang-undang ini
              secara otomatis akan berlaku," ungkapnya.

              Sementara tugas kementrian di kabinet sekarang ada merancang Peraturan Pemerintah (PP)
              sebagai peraturan operasional dari undang-undang Cipta Kerja. "Kami sudah memulai Kick Off
              dengan mengundang forum Tripartit, SPSB (Serikat Petani Simalingkar Bersatu) dan pengusaha.
              Kita  juga  bersepakat  jika  teman-teman  pengusaha  dan  serikat  buruh  bersama-sama
              merumuskan Peraturan Pemerintah," terang Ida.

              Wakil Ketua DPP PKB bidang Kesejahteraan Rakyat ini menjelaskan ada 4 PP yang akan disiapkan
              dan sudah mulai dirancang. "Peraturan pemerintah tersebut diantaranya mengatur tentang PKA
              (Penarikan  Pekerja  Anak),  tentang  PKWT  (Perjanjian  Kerja  Waktu  Tertentu),  tentang  waktu
              istirahat, hubungan kerja dan tentang pesangon kerja," pungkasnya.

              Ida Fauziyah Sutiaji Malang Virus Corona di Indonesia Omnibus Law UU Cipta Kerja Menaker
              1603517069555273651 0 0 2020 (c) PT Dynamo Media Network Version 1.1.300.








































                                                           262
   258   259   260   261   262   263   264   265   266   267   268