Page 104 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 17 MARET 2021
P. 104
Dengan demikian, lanjut dia, upaya pemerintah dalam memitigasi dampak pandemi COVID-19
di sektor ketenagakerjaan, baik dari program yang ada di Kemnaker maupun dukungan PEN
telah menyasar pada 34.617.852 orang.
"Capaian ini sudah melebihi penduduk usia kerja terdampak COVID-19 yang disurvei oleh BPS
mencapai 29,12 juta orang," kata Menaker Ida.
Menaker Ida juga mengungkapkan bahwa 29,12 juta orang usia kerja yang terdampak Covid-19
itu berasal dari pengangguran karena Covid-19 sebanyak 2,56 juta, orang bukan angkatan kerja
(BAK) karena Covid-19 (0,76 juta).
Sementara, tak bekerja karena Covid-19 (1,77 juta), dan bekerja dengan pengurangan jam kerja
( shorten hours ) karena Covid-19 (24,03 juta).
"Total penduduk usia kerja sebanyak 203,97 juta orang. Persentase penduduk usia kerja
terdampak Covid-19 sebesar 14,28 persen. Sedangkan angkatan kerja terdampak Covid-19
sebesar 20,51 persen," ujarnya.
Dinda Permata (Magang).
103