Page 314 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 24 AGUSTUS 2020
P. 314
program ini dapat mempercepat proses pemulihan ekonomi dan menjaga agar Indonesia dapat
terhindar dari resesi ekonomi," pungkasnya.
Sementara itu Kepala Kantor Cabang (Kakacab) BPJAMSOSTEK Jakarta Ceger Dani Santoso
mengatakan pendataan nomor rekening peserta BSU calon penerima tidak mengalami kendala
yang berarti. Pihaknya berkoordinasi dengan lancar dengan perusahaan-perusahaan peserta.
Dikatakan, pada dasarnya pihak perusahaan koporatif untuk menyerahkan data nomor rekening
pekerjanya yang sesuai kualifikasi.
"Bisa dikatakan lebih dari 90 persen melakukan pendataan nomor rekening. Hanya sedikit saja
pihak perusahaan yang meminta waktu untuk mengoreksi dan memperbarui data," ungkap Dani.
Menurutnya, pihaknya bertugas sebagai penyedia data rekening para peserta BPJAMSOSTEK.
"Kami terus validasi data rekening peserta kami. Patokan kami adalah dasar upah peserta yang
dilaporkan kepada kami yaitu di bawah Rp5 juta. Kami terus berkoordinasi dengan pihak
perusahaan untuk meyakinkan tidak salah data nomor rekening atau tidak salah memasukkan
peserta yang tidak masuk persyaratan," ujarnya.
Dikatakan, data nomor rekening tersebut akan diserahkan kepada Kementerian Tenaga Kerja.
Dani berharap ke depannya tetap ada program BSU sebagai manfaat tambahan peserta
BPJAMSOSTEK. Menurutnya, BSU ke depannya tidak hanya untuk pekerja formal saja, tetapi
juga kepada pekerja informal. "Karena dampak dari Covid-19 ini merata untuk seluruh kalangan.
Pekerja informal saya rasa juga perlu dibantu dengan insentif ini karena kami lihat sendiri banyak
usaha mereka sepi bahkan terpaksa tutup akibat dampak pandemi selama masa PSBB
(pembatasan sosial bersekala besar)," ungkapnya.
(dni/mdo).
313