Page 31 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 2 DESEMBER 2020
P. 31

Judul               Mengakhiri Era Perbudakan Modern
                Nama Media          Media Indonesia
                Newstrend           Perlindungan PMI
                Halaman/URL         Pg6
                Jurnalis            Opini
                Tanggal             2020-12-02 04:28:00
                Ukuran              167x326mmk
                Warna               Hitam/Putih
                AD Value            Rp 119.238.000

                News Value          Rp 357.714.000
                Kategori            Ditjen Binapenta
                Layanan             Korporasi
                Sentimen            Positif



              Ringkasan
              MINGGU akhir November hingga pertengahan Desember setiap  tahunnya, para pegiat HAM,
              perempuan,  dan  kemanusiaan  biasanya  merayakan  16  Hari  Mengakhiri  Kekerasan  terhadap
              Perempuan.  Diawali  dengan  peringatan  Hari  Antikekerasan  terhadap  Perempuan  pada  25
              November dan diakhiri pada 18 Desember, bertepatan Hari Buruh Migran Sedunia. Di antara
              waktu itu, terdapat juga Hari AIDS Sedunia, Hari Mengakhiri Perbudakan, Hari Disabilitas, Hari
              Antikorupsi, dan Hari HAM.


              MENGAKHIRI ERA PERBUDAKAN MODERN

              Wahyu Susilo

              Direktur Eksekutif Migrant Care

              MINGGU akhir November hingga  pertengahan Desember setiap tahunnya, para pegiat HAM,
              perempuan,  dan  kemanusiaan  biasanya  merayakan  16  Hari  Mengakhiri  Kekerasan  terhadap
              Perempuan.  Diawali  dengan  peringatan  Hari  Antikekerasan  terhadap  Perempuan  pada  25
              November dan diakhiri pada 18 Desember, bertepatan Hari Buruh Migran Sedunia. Di antara
              waktu itu, terdapat juga Hari AIDS Sedunia, Hari Mengakhiri Perbudakan, Hari Disabilitas, Hari
              Antikorupsi, dan Hari HAM.
              Hari Mengakhiri Perbudakan, yang diperingati setiap 2 Desember ini, tampaknya menjadi hal
              yang penting ketika minggu lalu terkuak lagi kasus perbudakan yang dialami pekerja migran
              Indonesia di Malaysia.

              Selain mengalami penganiayaan, pekerja migran Indonesia asal Cirebon yang berinisial HS ini,
              juga  dilarang  berkomunikasi  serta  seringkali  dipaksa  tidur  di  teras  rumah  majikan.  Kisah  ini
              mengulang kekejian dua tahun lalu, yang dialami pekerja migran asal NTT, Adelina Sao, yang
              akhirnya pulang hanya tinggal nama.

              Terperangkap praktik perbudakan modern

              Tak  hanya  di  sektor  pekerja  rumah  tangga,  di  sepanjang  2020  ini,  juga  terungkap  kasus
              perbudakan  anak  buah  kapal  Indonesia  di  kapal  pencari  ikan  berbendera  asing.  Menurut
                                                           30
   26   27   28   29   30   31   32   33   34   35   36