Page 102 - e- KLIPING KETENAGAKERJAAN 10 AGUSTUS 2020
P. 102
"Kalau emang bener Alhamdulillah sih lebih kebantu. Soalnya 2 bulan kemaren gaji dipotong dari
perusahaan dampak corona," ungkap dia.
Ungkapan syukur juga turut dilontarkan calon penerima bantuan lainnya, Ii (24 tahun). Pria yang
juga seorang pekerja pabrik di kawasan Gunung Putri, Kabupaten Bogor ini menyampaikan, uang
bantuan itu akan lebih membantu kebutuhan sehari-harinya bersama orang tua.
"Seneng dan merasa terbantu. Itu buat ngasih ke orang tua sama buat beli kebutuhan sehari-
hari," kata dia kepada Lantaran dirinya masih lajang dan tinggal bersama orang tua, Ii bakal
memanfaatkan uang bansos tersebut untuk simpanannya. "Buat ditabung aja," ucap dia.
Sementara calon penerima lainnya berinisial Budi (37 tahun) juga mengaku terbantu dengan
adanya bantuan dana tersebut.
Lantaran gajinya yang saat ini masih berada di level UMR Jakarta (sekitar Rp 4,2 juta) harus
dipakai untuk menafkahi seorang istri (ibu rumah tangga) dan dua anak yang duduk di bangku
sekolah.
"Kalau dibilang mencukupi ya Alhamdullah. Asal terealisasi aja dan gimana cara realisasikannya,
yang pasti membantu dan Alhamdulillah banget," ungkap Budi.
Namun pada saat wawancara, pria yang bekerja di bidang jasa perangkat bisnis ini mengaku
belum banyak mengetahui bagaimana cara mendapatkan dana bantuan Rp 2,4 juta tersebut.
"Belum tau juga, biasanya kalau dapet bansos dapat di Jakarta, KTP masih Jakarta. Cara
ngedapetinnya gimana?" jelas Budi.
100