Page 17 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 17 DESEMBER 2020
P. 17

"Namun demikian masih ada 66.924 rekening yang masih dalam proses. Ini tim kita di seluruh
              Indonesia  bergerak  cepat,  bekerja  24  jam  menghubungi  seluruh  pihak  untuk  bisa  dilakukan
              perbaikan. Tentunya akan segera kita serahkan ke Kemenaker setelah diperbaiki," kata Agus
              dalam Konferensi Pers KPCPEN, Rabu (16/12/2020).

              Agus menjelaskan, beberapa masalah yang ditemui sehingga bantuan subsidi gaji tersebut tidak
              dapat ditransfer diantaranya adalah rekening yang tutup, rekening bank bukan anggota sistem
              kliring nasional, nomor rekening dibekukan, dan nama rekening yang tidak sesuai, rekening pasif
              dan ada pula rekening yang berfungsi sebagai rekening pinjaman.

              "Kami terus melakukan penyempurnaan dan perbaikan terhadap data-data penerima BSU yang
              masih bermasalah. Sekaligus memastikan, seluruh tim di daerah bekerja 24 jam nonstop untuk
              memulihkan sedikitnya 60.000 rekening penerima bantuan yang sampai saat ini masih belum
              bisa dilakukan transfer," pungkasnya.































































                                                           16
   12   13   14   15   16   17   18   19   20   21   22