Page 284 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 22 OKTOBER 2020
P. 284
Tapi Pak Jokowi memilih menjalani risiko itu," kata Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), Ida
Fauziyah, saat membuka acara Kick-off Tripartite Meeting, Jakarta, Selasa (20/10.2020).
Kegiatan ini merupakan awal dimulainya dialog pembahasan Rancangan Peraturan Pemerintah
(RPP) sebagai pelaksanaan UU Cipta Kerja yang melibatkan perwakilan Serikat pekerja/buruh
(SP/SB), Apindo/Kadin, dan pemerintah.
"Mari kita follow-up legacy ini dengan semangat berdialog. Kita jangan pakai prinsip pokok'e .
Repot kalau pakai pokok'e . Namanya dialog ya, tidak bisa 100 persen aspirasi pekerja dan
pengusaha diakomodasi. Berbagilah. Ada juga kaum pencari kerja yang harus diberikan
pekerjaan, " katanya.
Kegiatan ini dihadiri oleh ketua umum Apindo, Haryadi Sukamdani dan Ketua Umum KSPSI,
Yorrys Raweyai.
Selain itu ada perwakilan serikat lainnya, yaitu K-Sarbumusi, Federasi SP BUN, F-Kahutindo,
beberapa SP/SB yang mengikuti secara virtual, serta dinas-dinas provinsi yang ketenagakerjaan.
Hadir pula mendampingi Sekretaris Jenderal Kemnaker , Anwar Sanusi dan Dirjen Pembinaan
Pengawasan Ketenagakerjaan dan K3, Haiyani Rumondang beserta jajaran Kementerian.
283