Page 12 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 1 SEPTEMBER 2020
P. 12

Disnakertrans Andri Yansyah mengaku, penutupan dilakukan setelah salah seorang karyawan
              kantin
              Disnakertrans DKI Jakarta terkonfirmasi positif Covid-19, Kamis (27/8) lalu. Disnakertrans DKI
              Jakarta direncanakan buka kembali pada Selasa (1/9) hari ini.

              Andri  Yansyah  menuturkan,  pihaknya  sudah  meminta  karyawan  yang  positif  Covid-19  isolasi
              mandiri. Selain itu, tes usap juga dilakukan terhadap seluruh keluarga kawawan yang terpapar.
              Sedangkan tempat bekerja sesuai Peraturan Gubernur DKI Jakarta Nomor 79 Tahun 2020, harus
              ditutup  sementara.  "Jadi,  jika  perusahaan  karyawan  tempat  bekerja  terpapar  Covid-19  akan
              dilakukan  penutupan  dan  sterilisasi  dengan  penyemprotan  disenfektan  ke  area  gedung
              perkantoran serta pemeriksaan kepada seluruh karyawan ," kata Andri Yansyah, Senin (31/8).

              Ia mengakui, besarnya potensi penularan COvid-19 di lingkungan perkantoran. Sebab, interaksi
              antar  karyawan  kantor  maupun  peTugas    pemerintahan  dengan  masyarakat  cukup  masif.
              Terutama di perkantoran yang menyediakan layanan ke masyarakat, seperti Disnakertrans. Andri
              mengatakan,  pihaknya  tidak  bisa  menolak  kedatangan  buruh  atau  masyarakat  yang  ingin
              mendapatkan  layanan.  Misalnya,  laporan  terkait  upah,  tunjangan  liari  raya  (THR),  atau
              pemutusan hubungan kerja (PHK).

              "Bisa juga buruh yang datang dan tamu yang datang memaparkan Covid-19. Nah, mengapa itu
              menjadi salah satu indikasi mungkin yang muncul terpapar Covid-19 dari tamu yang datang,"
              ujarnya. Saat ini, Disnakertrans memperketat lalu lintas orang yang keluar masuk di lingkungan
              kantor.  Sementara  itu,  KPK  juga  memutuskan  untuk  menutup  kantornya  usai  23  pegawai
              dinyatakan positif Covid-19. Gedung KPK ditutup selama tiga hari mulai Senin (31/8) hingga
              Rabu (2/9).

              Plt Jubir KPK, Ali Fikri, mengatakan, selama masa lock-down, seluruh area Gedung Merah Putih,
              Gedung ACLC hingga Rutan KPK akan kembali disemprot disinfektan. Setelah masa lockdown,
              para pegawai akan kembali bekerja dengan sistem kehadiran fisik proporsi 50 persen bekerja
              dari rumah dan 50 persen bekerja di kantor.
              Ditutupnya gedung  KPK  ini  mengakibatkan  sidang  lanjutan  dugaan pelanggaran  etik  dengan
              terperiksa Ketua KPK Firli Bahuri bakal digelar pada Jumat (4/9) mendatang. Sedianya, pada
              Senin (31/8) Dewas KPK melanjutkan sidang etik terkait penggunaan helikopter mewah oleh
              Firli.  "Berdasarkan  informasi  yang  kami  terima  untuk  sidang  etik  dengan  terperiksa  FB  (Firli
              Bahuri) dijadwalkan hari Jumat (4/9) pukul 09.00 WIB sampai dengan selesai," kata Ali dalam
              pasan singkatnya Senin (31/8).

              Penundaan juga beriaku untuk sidang etik dengan terperiksa Direktur Pengaduan Masyarakat
              (Dumas) Aprizal yang sedianya juga dilaksanakan pada Senin (31/8) liari ini Sidang etik Aprizal
              ditunda dan dijadwalkan pada Kamis (3/9) pukul 09.00 sampai dengan selasai. Sistem kerja dari
              rumah  juga  diberlakukan  di  kantor  Kementerian  Komunikasi  dan  Informasi  (Kemenkominfo)
              sejak Jumat (28/8) lalu. Pegawai kantor tersebut baru akan kembali bekerja di kantor pada Senin
              (7/9) pekan depan. Penutupan dilakukan akibat 30 pegawai Kemenkominfo terpapar Covid-19
              hingga Jumat (28/9).

              Terpisah, Pengadilan Negeri Jakarta Pusat juga sudah menutup kantor sejak sepekan lalu. PN
              Jakpus direncanakan dibuka kembali pada Selasa (1/9). Bukan hanya itu, sebelumnya kantor
              DPRD DKI Jakarta juga sempat ditutup awal Agustus lalu akibat adanya anggota dewan dan
              pegawai terpapar Covid-19. Namun, kantor wakil rakyat Provinsi DKI Jakarta kembali dibuka
              pada Senin (31/8) kemarin.

              ratihwidihastuti ed: agus raharjo



                                                           11
   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17