Page 53 - SMTR 2 SKI_ MI_ KELAS_V
P. 53

Sahabat  Ali  menikah  dengan  Sayidah  Fatimah  az-Zahro  binti  Rasulullah  Saw.  pada

               usia  26 tahun. Sayidah  Fathimah adalah satu-satunya  putri  Rasulullah Saw.  yang  ada  serta
               mempunyai  keturunan,  yakni  sayidina  Hasan  dan  Sayidina  Husein.  Dari  pihak  Sayidah

               Fathimah  inilah  Rasulullah  Saw.  mempunyai  keturunan  sampai  sekarang.  Keturunan
               Rasulullah Saw. sekarang diberi julukan habib (laki-laki) dan syarifah (perempuan). Sahabat

               Ali begitu menyayangi dan memperhatikan istri dan anak-anaknya. Sahabat Ali juga peduli
               kepada tetangga dan kerabatnya.

                      Di  malam  hijrah  Rasulullah  Saw.,  beliau  menggantikan  tempat  tidur  Rasul  yang

               menjadi  sasaran  penyerangan  kaum  kafir  Makkah.  Beliau  rela  menantang  maut  karena
               menggantikan  tempat  tidur  Rasul  yang  akan  dibunuh.  Namun,  mengetahui  yang  tidur  di

               tempat  tidur  Nabi  ternyata  Ali,  kaum  kafir  tidak  membunuhnya.  Inilah  sifat  kepedulian
               sahabat Ali yang tinggi kepada Rasulullah Saw.

                      Pada masa peperangan membela Islam, sahabat Ali sangat terkenal keberaniannya dan
               termasuk  pendekar  tanpa  tanding.  Sudah  menjadi  kebiasaan,  sebelum  perang  dengan  kafir

               Makkah  dimulai  dengan  perang  tanding  antar  tentara  pilihan  satu  lama  satu.  Sahabat  Ali

               selalu menang dalam  perang  tanding  ini.  Keberaniannya  terkenal  dan  ia  mengikuti  hampir
               seluruh  peperangan  yang  dipimpin  Rasulullah  Saw.  Karena  keberaniannya  ini  sahabat  Ali

               mendapat julukan asadullah.

                      Sahabat Ali  termasuk dari  salah satu dari  tiga sahabat  utama Nabi  yang mengambil
               pengetahuan, budi pekerti dan kebersihan hati dari Rasulullah SAW. Mereka adalah Sahabat

               Abu  Bakar,  Umar  dan  Ali.  Mereka  bertiga  dikenal  sebagai  mercusuar  yang  memancarkan
               sinar Islam ke seluruh dunia. Bahkan di antara ketiganya, sahabat Ali terkenal sangat cerdas

               dan dikenal sebagai pintu ilmu dari kota ilmu (kota ilmu adalah Rasulullah Saw).
                      Sahabat Ali diangkat menjadi khalifah keempat pada tahun 35 Hijriah menggantikan

               sahabat Utsman bin Affan. Sahabat ‘Ali menjabat khalifah selama 6 tahun. Beliau wafat pada

               tahun 40 hijriah.
























                                                             SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM -  KELAS V     152
   48   49   50   51   52   53   54   55   56   57   58