Page 56 - e-modul kemeredekaan
P. 56
Setelah lahirnya Maklumat tanggal 3 November
1945, dalam waktu singkat telah terbentuk sekitar 40
partai, dimana beberapa partai politik itu sebenarnya
sudah ada sebelum kemerdekaan. Dalam upaya
mempertegas adanya partai politik maka pemerintah
membuat maklumat pemerintah tanggal 14 November
1945, dimana partai politik ada untuk mendorong dan
memajukan tumbuhnya pikiran-pikiran politik.
Partai Politik yang terbentuk pada awal
Kemredekaan :
Ÿ Partai Politik yang terbetuk misalnya:Masyumi
(Majelis Syuro Muslimin Indonesia), berdiri tanggal 7
November 1945 di Yogyakarta, dipimpin oleh dr.
Sukiman Wiryosanjoyo.
Ÿ PKI (Partai Komunis Indonesia) berdiri 7 November
1945 dipimpin oleh Mr. Moh. Yusuf. Oleh tokoh-
tokoh komunis, sebenarnya pada tanggal 2 Oktober
1945 PKI telah didirikan.
Ÿ PBI (Partai Buruh Indonesia), berdiri tanggal 8
November 1945 dipimpin oleh Nyono.
Ÿ Partai Rakyat Jelata, berdiri tanggal 8 Nopember 1945
dipimpin oleh Sutan Dewanis.
Ÿ Parkindo (Partai Kristen Indonesia), berdiri tanggal 10
November 1945 dipimpin oleh Prabowinoto.
46