Page 216 - BS ips9K13
P. 216
1). Pembentukan Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan
Indonesia (BPUPKI)
Berkaitan dengan janji yang telah dikemukakan oleh pihak Jepang, pada
1 Maret 1945, diumumkan pembentukan Badan Penyelidik Usaha-Usaha
Persiapan Kemerdekaan (BPUPKI). BPUPKI terdiri dari 63 orang yang
diketuai Dr. K.R.T. Radjiman Wedyodiningrat. Dalam aktivitasnya, BPUPKI
mengadakan sidang sebanyak dua kali. Sidang pertama dilaksanakan pada 29
Mei–1 Juni 1945 dan sidang kedua dilaksanakan pada 10–17 Juli 1945.
a). Sidang Pertama BPUPKI
Sidang BPUPKI yang pertama membahas tentang rumusan dasar negara
Indonesia merdeka. Untuk mendapatkan rumusan dasar negara yang benar-
benar tepat, maka acara dalam sidang ini adalah mendengarkan pidato dari tiga
tokoh utama pergerakan nasional Indonesia, yaitu Mr. Mohammad Yamin, Mr
Soepomo, dan Ir Soekarno. Gagasan mengenai dasar negara yang dikemukan
oleh masing-masing tokoh dapat kamu amati pada tabel 4.1. berikut.
Tabel. 4.1. Gagasan Dasar Negara yang Diusulkan
Waktu Penyampaian
Nama Tokoh Gagasan
Pidato
Mr. Mohammad 29 Mei 1945 1. Peri Kebangsaan;
Yamin 2. Peri Kemanusiaan;
3. Peri Ke-Tuhanan;
4. Peri Kerakyatan;
5. Kesejahteraan Rakyat.
Mr Soepomo 31 Juni 1945 1. Persatuan;
2. Kekeluargaan;
3. Keseimbangan lahir dan batin;
4. Musyawarah;
5. Keadilan Rakyat.
Ir Soekarno 1 Juni 1945 1. Kebangsaan Indonesia;
2. Internasionalisme atau Peri
kemanusiaan;
3. Mufakat atau Demokrasi;
4. Kesejahteraan Sosial;
5. Ke-Tuhanan Yang Maha Esa.
202 Kelas IX SMP/MTs Edisi Revisi