Page 195 - Modul Bahasa Indonesia Kelas VIII EDIT TERBARU (1)
P. 195

Bachtiar, Toto Sudarto 22, 43, 44, 95, 99
             Badudu, J.S., 40
             Balada, 45-46, 48, 62-64
             Dan  begitu  seterusnya.  Cermati  gambar  contoh  indeks  buku  di  bawah  ini  agar  kalian  dapat  lebih
             memahami mengenai materi bahasa indonesia ini.






























             3. Catatan tentang Isi Buku

             Dalam membaca pemahaman, jika bahan bacaan banyak dan tak semua hal-hal penting dapat diingat atau
             dipahami,  pembaca  perlu  membuat  catatan.  Catatan  ini  dibuat  sebagai  sarana  membantu  menguatkan
             ingatan atau pemahaman terhadap isi bacaan sesuai dengan tujuan membaca.

             Tidak  semua  uraian  dicatat.  Tujuan  membaca  secara  umum  adalah  untuk  mendapatkan  informasi  yang
             dibutuhkan atau memahami gagasan yang disampaikan penulis dalam bacaan. Agar catatan terarah, hal-hal
             yang perlu dicatat adalah, seperti berikut.
                1)  Kata-kata kunci berupa kata/frasa/klausa yang dapat mengantarkan pada pikiran pokok.
                2)  Ide pokok atau gagasan utama setiap paragraf.
                3)  Data dan fakta yang mendukung gagasan seperti hasil penelitian, angka-angka, dan lain-lain.
                4)  Informasi  yang  dianggap  menarik  termasuk  pemikiran  baru,  opini,  tanggapan,  atau  penyelesaian
                    suatu masalah.
                5)  Pendapat atau penilaian penulis mengenai hal-hal tertentu.
                6)  Jika yang dibaca berbentuk buku, jangan lupa catat halaman tempat informasi yang dicatat berada
                    untuk memudahkan mencari kembali.



                                                                     Penilaian Tugas KD 3.17

                                                                     Bacalah  Buku  Pegangan  Siswa
                                                                     halaman  239,  kerjakan  di  Lembar
                                                                     Kerja Siswa yang disediakan dengan
                                                                     lengkap dan benar Kegiatan 9.2 Soal
                                                                     A No. 1 s.d. 9.








                                                           191
   190   191   192   193   194   195   196   197   198   199   200