Page 112 - BKSN 2021 (1)
P. 112

4.  Sudahkah aku bersikap seperti Yesus yang datang dan hadir untuk
                memberikan penghiburan dan semangat hidup bagi orang yang
                mengalami kesedihan karena kehilangan orang yang dicintai?
            5.  Apa aksi nyata yang akan aku lakukan selama seminggu ke depan
                bagi sahabat atau tetangga yang mengalami kesedihan karena ber-
                bagai alasan?

            Doa Umat
            Setelah sharing pengalaman dan mengungkapkan niat untuk melakukan
            aksi nyata, fasilitator mengajak peserta untuk mengungkapkan doa umat
            sesuai dengan ujud masing-masing, termasuk mendoakan agar pandemi
            Covid-19 segera berlalu. Doa umat ditutup dengan doa Bapa Kami.


                                       PENUTUP
            Fasilitator  mengajak  seluruh  peserta  untuk  berdoa  memohon  bantuan
            Allah  agar  mereka  sanggup  melaksanakan  kehendak-Nya  serta  mampu
            mewujudkan niat pribadi untuk melakukan aksi nyata.

            Doa Penutup
            P:   Marilah kita berdoa.
                 Allah Bapa yang maha pengasih, kami bersyukur atas sabda-Mu yang
                 telah kami dengarkan dalam pertemuan ini. Kami mohon, kunjungi-
                 lah keluarga kami dan jadikanlah kami sahabat-Mu dan sahabat bagi
                 keluarga-keluarga yang mengalami kehilangan. Bantulah kami juga
                 dengan kehadiran Roh Kudus-Mu, agar kasih dan semangat Yesus
                 selalu hadir di tengah keluarga, sehingga kami mampu berempati
                 dengan sesama yang menderita dan sedih karena kehilangan orang-
                 orang yang dicintai. Demi Kristus, Tuhan dan Pengantara kami.
            U:   Amin.

            Berkat dan Pengutusan
            P:   Marilah kita memohon berkat Tuhan. Semoga Tuhan beserta kita.
            U:   Sekarang dan selama-lamanya.
            P:   Semoga  kita  sekalian  dilimpahi  berkat  Allah  yang  mahakuasa.
                 Dalam nama Bapa dan Putra dan Roh Kudus.
            U:   Amin.





            110   Pendalaman Kitab Suci untuk Dewasa/Lingkungan
   107   108   109   110   111   112   113   114   115   116   117